Djawanews.com – Pengurus Besar (PB) Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) meminta Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali untuk membantu cabang olahraga agar bisa dipertandingkan di PON XX Papua tahun depan.
“Tadi Pak Ketua PB ISSI (Raja Sapta Oktohari) melakukan koordinasi dengan Pak Menteri soal balap sepeda agar bisa dipentaskan di PON. Saya juga di sana dan mendengar langsung,” ujar Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi PB ISSI Budi Saputra, melansir Tempo, Minggu (6/9/2020).
Perlu diketahui, balap sepeda merupakan satu dari 10 cabor yang tidak dipertangkan di PON Papua.
Akan tetapi, ada wacana cabor tersebut akan dipertandingkan di luar Papua. Salah satu tempat yang dipilih untuk menggelar pertandingan 10 cabor tersebut adalah Jawa Timur.
Meski begitu, PB ISSI terus mengupayakan agar cabor balap sepeda tetap bisa tampil di pesta olahraga empat tahunan itu, mengingat tahapan seperti kualifikasi balap sepeda untuk PON Papua sudah dilakukan.
“Kami akan terus berusaha. Semoga balap sepeda bisa dipertandingan di PON meski tidak di Papua,” sambung Budi.
Di sisi lain, Ketua Umum PB ISSI Raja Sapta Oktohari mengatakan, ia bersama Menpora Zainudin Amali berkomitmen cabor balap sepeda bisa dipentaskan pada PON Papua 2021. Sebab cabor ini memiliki prestasi yang tidak diragukan lagi.
“Saya sudah berkoordinasi dengan pak Menpora dan kita sama-sama komitmen untuk memastikan nomor balap sepeda bisa diperlombakan di PON Papua. Balap sepeda adalah cabor yang telah berkontribusi menorehkan prestasi olahraga pada ajang multi event internasional dalam empat tahun terakhir,” jelas pria yang akrab disapa Okto itu.