Musik menjadi bagian dari kehidupan kita. Namun tak banyak orang tahu soal unsur-unsur musik yang jadi pembangun musik yang biasa kita dengarkan.
Musik memang jadi bagian dari kehidupan kita. Saat sedih mendengarkan musik, saat senang pun demikian. Musik juga menemani di banyak momen penting, seperti pernikahan, ulang tahun dan lainnya.
Berikut unsur-unsur musik yang perlu kamu tahu! Musik terbentuk dari unsur utama dan unsur pelengkap yang membentuknya. Unsur utamanya terdiri dari bunyi, nada, irama, melodi, birama, harmoni dan tempo. Sementara itu unsur pelengkapnya ialah tempo, dinamika, dan timbre.
Bunyi
Bunyi merupakan salah satu unsur-unsur musik yang sangat penting keberadaanya. Bunyi dapat juga diartikan sebagai suara. Dalam bunyi ini bisa terkandung nada, irama, melodi, birama, harmoni dan tekstur di dalamnya sebagai kesatuan yang membentuknya.
Nada
Unsur-unsur musik lainnya ialah nada. Nada adalah tinggi rendahnya bunyi atau suara. Tinggi rendahnya bunyi ini kemudian tersusun dalam tangga nada.
Irama
Irama adalah pergantian atau susunan dari tinggi rendahnya bunyi, panjang pendeknya bunyi, serta keras lembutnya bunyi. Irama juga dikenal sebagai ritme.
Melodi
Melodi merupakan tinggi rendahnya dan panjang pendeknya nada yang dimainkan dalam musik. Melodi inilah yang kemudian membentuk irama dalam suatu lagu maupun musik.
Birama
Birama adalah pengulangan ketukan serta tempo yang teratur dalam musik. Biasanya birama dijadikan acuan dalam memainkan alat musik karena berkaitan juga dengan cepat lambatnya musik dimainkan.
Harmoni
Harmoni ialah rangkaian dari melodi yang disusun dengan birama tertentu dan membentuk komposisi bunyi yang nyaman didengar. Harmoni juga bisa diartikan sebagai kesatuan dari nada-nada yang padu dalam musik.
Tempo
Tempo merupakan salah satu unsur musik yang berkaitan dengan cepat lambatnya ketukan pada lagu. Sehingga tempo juga berkaitan pada birama lagu. Semakin cepat temponya, maka semakin cepat lagu dibawakan.
Timbre
Timbre adalah warna bunyi atau suara yang dihasilkan. Timbre ini dipengaruhi oleh sumber bunyi. Misalnya, warna bunyi dari gitar jelas berbeda dengan drum maupun suling.
Dinamika
Dinamika adalah tanda dalam memainkan alat musik secara nyaring atau lembut. Tanda ini berguna untuk menciptakan suasana dari music yang dimainkan.
Nah itulah dia berbagai usnur-unsur musik dan pengertiannya yang sangat penting untuk diketahui. Simak juga yuk, Penjelasan Lengkap Mengenai Jenis Jenis Penelitian.