Djawanews.com – Perayaan Lebaran di beberapa daerah di Indonesia diikuti dengan berbagai acara tradisi. Salah satunya ialah lebaran ketupat.
Tradisi perayaan lebaran ketupat bermula dari masyarakat Jawa, dilambangkan sebagai simbol kebersamaan dengan memasak ketupat dan mengantarkannya kepada sanak saudara. Berbagai macam sajian ketupat disajikan dalam menyambut makna tradisi lebaran ketupat.
Cara merayakannya lebaran ketupat bermacam-macam tergantung kearifan lokal setiap daerah. Berikut beberapa cara perayaan lebaran ketupat dari berbagai daerah.
Lombok
Masyarakat Lombok, NTT, menyebut tradisi lebaran ketupat dengan nama lebaran topat, dimeriahkan dengan tradisi nyangkar.
Tradisi nyangkar dilakukan dengan arak-arakan cidomo hias (angkutan tradisional yang ditarik oleh kuda, semacam delman atau andong) yang mengangkut dulang berisi ketupat menuju pusat perayaan di makam Loang Baloq. Sesampainya di makam, masyarakat akan melakukan doa bersama. Lalu, perayaan ini diakhiri dengan makan bersama di Taman Loang Baloq.
Manado
Warga manado merayakannya dengan menyelenggarakan open house, karena open house siapapun diperbolehkan hadir. Tak hanya di Manado, beberapa daerah di Sulawesi Utara juga merayakan tradisi ini seperti di Kampung Jawa Tondano dan Desa Sea.
Awal mulu adanya tradisi Lebaran Ketupat, di wilayah Manado, awalnya dibawa oleh warga Jawa yang merupakan keturunan Imam Bonjol di Tondano. Kemudian tradisi ini terus dilanjutkan setiap tahunnya.
Kudus
Lebaran ketupat di Kudus, Jawa Tengah dikenal dengan sebutan “Syawalan”, dirayakan dengan prosesi “Kirab Gunungan Seribu Ketupat”. Kemudian gunungan tersebut diarak dari rumah kepala desa setempat menuju Masjid Sunan Muria. Tradisi ini merupakan bentuk rasa syukur warga setelah menjalani puasa dibulan Ramadan.
Madura
Tradisi Lebaran Ketupat di Madura biasa disebut dengan Terater.
Tradisi ini biasanya dirayakan setiap 7 Syawal setelah umat Muslim selesai melaksanakan ibadah puasa syawal selama enam hari.
Itu tadi beberapa tradisi lebaran ketupat yang ada di berbagai daerah di Indonesia. bagaimana di daerahmu? Apakah ada tradisi ketupat juga?
Indonesia kaya akan tradisi, salah satunya tradisi ketupat yang dirayakan setiap lebaran. Ingin tau tradisi-tradisi lainnnya?, pantau terus djawanews.