Djawanews.com – Mengenali kepribadian diri sendiri akan membantu Anda hidup dengan lebih bahagia. Tak hanya itu, ada segudang manfaat lain jika Anda berhasil mengenal kepribadian diri sendiri. Untuk melakukannya, cobalah dengan mengikuti tes kepribadian yang dibuat oleh para psikolog.
Dikutip dari Higher Perspective, tes karakter bisa dilakukan dengan melihat beberapa gambar di bawah ini. Apa yang Anda lihat akan berbeda dengan apa yang dilihat orang lain karena kepribadian dan psikis masing-masing orang. Sudah siap tes?
Tes Kepribadian Gambar 1
Apa yang Anda lihat di gambar di atas? Apakah hasilnya berbeda dengan yang dilihat kawan Anda? begini penjelasannya.
Melihat Gambar Buaya
Jika gambar buaya adalah gambar pertama yang Anda lihat, berarti Anda lebih fokus pada gambar lebih besar saja, begitu pula dalam hidup. Anda tak mau repot melihat dengan lebih detil terhadap hal yang dianggap tak penting. Anda juga orang yang praktis, tak mau ambil risiko, berhati-hati, dan tak mau ada hal baru di lingkungan Anda.
Melihat Gambar Kapal
Jika gambar pertama yang dilihat adalah kapal, berarti Anda punya pandangan yang detil yang kemungkinan besar diabaikan orang lain. Sayangnya Anda juga berpotensi menghabiskan waktu dengan hal-hal detil yang kurang penting. Di luar itu Anda adalah orang yang unik dan kreatif. Patut diingat, Anda harus hati-hati agar tak menghabiskan waktu di titik yang kurang penting.
Tes Kepribadian Gambar 2
Apa yang Anda lihat? Apakah gambar pria atau wanita? Masing-masing punya arti yang berbeda. Begini penjelasannya.
Melihat Gambar Pria
Jika pandangan pertama Anda melihat seorang pria tua, berarti Anda adalah orang sensitif dan lembut. Anda juga bisa memiliki rasa empati yang cukup besar. Selain itu dalam beraktivitas, Anda melibatkan otak kanan dibanding otak kiri, sehingga kemungkinan Anda lebih kreatif dan berjiwa seni.
Melihat Gambar Wanita
Jika pandangan pertama Anda melihat seorang wanita, berarti Anda pandai menganalisis sesuatu. Anda juga lebih banyak melibatkan otak kiri dibanding otak kanan. Anda juga bisa memilih pekerjaan yang melibatkan hal-hal yang bersifat analitik.
Dari tes karakter pribadi tersebut harus diingat bahwa tes ini hanya bersifat permukaan alias belum menyeluruh. Untuk mendapatkan tes kepribadian dan hal menarik lainnya, simak terus Media Pemberitaan Djawanews, atau pantau kami melalui Instagram dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan artikel dan berita lainnya.