Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) Indonesia mempunyai peran penting untuk membela dan mengamankan setiap wilayah Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Untuk mengamankan wilayah Indonesia dari udara, TNI AU didukung dengan beberapa alusista (alat utama sistem persenjataan) berupa jet tempur canggih.
Pesawat tempur tersebut didukung dengan teknologi canggih sehingga mempunyai kemampuan mutakhir. Di bawah ini terdapat Deretan Pesawat Tempur Indonesia yang telah dirangkum dari berbagai sumber.
Deretan Pesewat Tempur TNI AU, Ada Jet Tempur Canggih Sukhoi Su-30
Sukhoi Su-30
Sukhoi Su-30 merupakan pesawat tempur canggih buatan Rusia. Pesawat tempur ini sangat efektif digunakan untuk melakukan serangan dari udara ke darat atau udara ke udara dengan bantuan radar canggih.
Sukhoi Su-30 mempunyai panjang body 21,9 meter dengan panjang sayap 14,7 meter. Sedangkan tinggi 6,36 meter yang dioperasikan 2 orang kru pesawat. Sukhoi Su-30 mampu melaju sampai kecepatan 2,1 Mach (kecepatan suara) atau sekitar 2.120 kilometer/jam dengan daya jelajah 3.000 kilometer.
Pesawat buatan Rusia ini mampu membawa sejumlah persentataan canggih seperti rudal berpemandu laser, bom udara, machine gun caliber 30 mm dengan 150 peluru, dan banyak lagi.
Sementara untuk pesawat tempur seri Sukhoi Su-35 kabarnya akan segera datang di Indonesia. Pesawat tempur yang juga dikembangkan Rusia tersebut pastinya memiliki teknologi lebih canggih dan modern.
F-16 Fighting Falcon
Pesawat tempur TNI AU berikutnya ada F-16 Fighting Falcon buatan perusahaan Lockheed Martin, Amerika Serikat. Pesawat canggih supersonik ini mampu melaju dengan kecepatan maksimal mencapai 2,05 Mach di ketinggian 40.000 kaki.
F-16 Fighting Falcon milik TNI AU mengalami sejumlah upgrade teknologi sehingga semakin canggih. Burung besi ini mempunyai panjang body 15 meter, panjang sayap 9,96 meter, dan tinggi 4,88 meter dengan jumlah 1 kru.
F-16 Fighting Falcon dilengkapi dengan sejumlah persenjataan canggih bom JDAM dengan kendali GPS, rudal udara ke udara, rudal udara ke darat, kemampuan radar canggih, missile warning system, dan banyak lagi.
T-50 Golden Eagle
T-50 Golden Eagle merupakan pesawat tempur yang dikembangkan oleh Amerika dan Korea Selatan. Perusahaan pembuat T-50 Golden Eagle adalah Korean Aerospace Industries yang bekerja sama dengan Lockheed Martin.
T-50 Golden Eagle mempunyai panjang body 12,9 meter, panjang sayap 9,17 meter, dan tinggi 4,8 meter dengan 2 orang kru. Pesawat tempur ini mampu melaju dengan kecepatan maksimal 1.728 kilometer/jam atau sekitar 1,7 mach.
T-50 Golden Eagle dilengkapi dengan persenjataan canggih seperti canon 20 mm dengan 205 peluru, bom berpemandu laser, rudal udara ke udara, rudal udara ke darat, bom kluster, dan banyak lagi.
Itulah dia pembahasan mengenai pesawat tempur TNI AU yang memiliki teknologi canggih. Adapun pesawat tempur lainnya yang juga dimiliki TNI AU diantaranya Sukhoi Su-27, EMB-314 Super Tucano, Bae Hawk 209. Yang akan segera datang Dassault Rafale, Sukhoi Su-35, sampai pesawat tempur canggih generasi ke-5 F-35.