Kerajaan Sriwijaya merupakan salah satu Kerajaan besar, megah, dan jaya yang ada di Nusantara pada abad ke 7. Kerajaan Sriwijaya disebut sebagai salah satu kerajaan megah nan jaya yang melambangkan langsung Kejayaan Nusantara di masa silam.
Kerajaan Sriwijaya ini mencapai puncak kejayaan di masa pemerintahan Balaputradewa. Balaputradewa merupakan seorang putra Samaratungga yang berasal dari Dinasti Syailendra yang saat itu memerintah di wilayah Jawa Tengah pada kisaran tahun 812 – 824 M. Lalu apa saja peninggalan Kerajaan Sriwijaya?
Sejarah dan Masa Kejayaan Peninggalan Kerajaan Sriwijaya
Sejarah Kerajaan Sriwijaya
Kerajaan Sriwijaya bermula dari pantai timur Sumatera yang kala itu menjadi jalur perdagangan. Jalur tersebut ramai didatangi para pedagang dari India pada kisaran awal tahun masehi. Dengan begitu mulai muncul pusat perdagangan yang diikuti dengan kerajaan-kerajaan kecil di abad ke 7 masehi.
Beberapa kerajaan kecil tersebut diantaranya Tulangbawang, Melayu, dan Sriwijaya. Diantara ketiga kerajaan tersebut yang paling jaya adalah Kerajaan Sriwijaya. Meski begitu Kerajaan Melayu juga sempat mengalami perkembangan pesat di Jambi, akan tetapi berhasil dikalahkan dan ditaklukkan oleh Kerajaan Sriwijaya.
Peninggalan Kerajaan Sriwijaya
- Prasasti Kedukan Bukit
Salah satu peninggalan Kerajaan Sriwijaya adalah Prasasti Kedukan Bukit yang ditemukan di Palembang pada kisaran tahun 605 Saka atau sekitat 683 masehi. Prasasti ini menceritakan mengenai perjalanan suci oleh sang Dapunta Hyang dengan menggunakan perahu.
Beliau beangkat dari Minangtamwan dengan membawa sekitar 20 ribu pasukan tentara. Beliau berhasil menaklukkan berbagai daerah sehingga Kerajaan Sriwijaya menjadi makmur dan jaya.
- Prasasti Talang Tuo
Peninggalan Kerajaan Sriwijaya berikutnya adalah Prasasti Talang Tuo (dekat Palembang). Saat ini di Palembang terdapat Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya yang menyimpan nilai sejarah Sriwijaya di masa lalu. Prasasti ini berangka tahun 684 masehi. Prasasti Talang Tuo berisi mengenai pembuatan Taman Riksetra atas perintah dari Dapunta Hyang ri Jayanaga guna kemakmuran berbagai makhluk.
- Prasasti Kota Kapur
Peninggalan berikutnya Prasasti Kota Kapur yang berangka tahun 686 masehi. Prasasti ini ditemukan di Kota Kapur yang terletak di Pulau Bangka. Prasasti Kota Kapur menyebutkan bahwa adanya ekspedisi Kerajaan Sriwijaya ke daerah seberang lautan guna memperluas wilayah kekuasaan.
Kerajaan Sriwijaya berhasil menundukkan dan menaklukkan kerajaan-kerajaan kecil di wilayah seberang tersebut diantaranya Kerajaan Melayu, Tulungbawang, serta Kerajaan Tarumanegara.
Itulah tadi pembahasan mengenai beberapa peninggalan Kerajaan Sriwijaya serta sejarah di masa kejayaannya. Masih banyak peninggalan lain dari Kerajaan Sriwijaya diantaranya Prasasti Telaga Batu, Prasasti Karang Berahi, Prasasti Ligor, dan Candi Biaro Bahal III.