Djawanews.com – Indonesia sebagai surganya tumbuhan telah diakui dunia. Pasalnya, banyak tanaman yang tumbuh subur di Indonesia dan dijual mahal di luar negeri. Salah satu tanaman mahal yang subur di Indonesia adalah tanaman hias Rhaphidophora Tetrasperma.
Baru-baru ini seorang pembeli di Selandia Baru membeli tanaman hias tersebut dengan harga US$ 5.300 atau setara Rp76.850.000 (kurs Rp 14.500/US$). Harga tersebut jadi harga termahal yang telah memecahkan rekor harga tanaman.
Dilansir dari New York Post, Rabu (2/8/2020), tanaman tersebut terbilang langka. Para pecinta tanaman menyebut tanaman ini sebagai "Monstera mini" karena kemiripannya dengan spesies eponim.
Harga tanaman tersebut memang melonjak akhir-akhir ini di Selandia Baru. Situs web lelang Trade Me juga mencatatkan adanya lonjakan harga sejak akhir Mei dan awal Juni. Mereka mencatat ada lebih dari 33.000 penelusuran untuk tanaman tersebut.
"Sebuah tanaman akan menumbuhkan daun yang terlihat sedikit berbeda, karena daun tersebut tidak memiliki klorofil," kata Jesse Waldman, direktur pemasaran dan e-niaga di Pistils Nursery di Portland, Oregon, kepada Vice.
Entah apa yang menyebabkan tanaman tersebut memiliki harga yang fantastis. Meski tercatat memiliki harga yang fantastis, di beberapa marketplace Indonesia justru dijual dengan harga ratusan ribu.
Saat mengetikkan keyword “tanaman hias Monstera” di situs Tokopedia, banyak pedagang yang menawarkan tanaman tersebut mulai dari puluhan hingga ratusan ribu. Jika tanaman yang dijual di Indonesia dan Selandia Baru adalah tanaman yang sama, seharunya ini bisa jadi peluang menggiurkan bagi Indonesia.
Untuk memantau harga tanaman hias lain, kunjungi situs resmi Pewarta Harian Online Djawanews. Anda juga bisa mengikuti Djawanews melalui akun media sosial Instagram @djawanews dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.