Seperti yang orang bilang, kota jogja adalah kota yang kaya akan budayanya. Bukan hanya itu, kota yang satu ini juga di sebut-sebut sebagai ikon kota pelajar atawa kota pendidikan serta kota pariwisata. Sebagai kota budaya tentu banyak hal yang bisa Anda jadikan pengalaman baru di sini. Mulai dari musik, batik, seni pertujukan dan sastra. Hal yang juga cukup mencuri perhatian adalah lagu daerah Jogja yang memiliki makna yang cukup filosofis. Demikin sederet lagu daerah yang bisa Anda simak.
Lagu Daerah Jogja yang Perlu Anda Ketahui
Suwe Ora Jamu
Suwe ora jamu
Jamu godhong telo
Suwe ora ketemu
Temu pisan atine gelo
Suwe ora jamu
Jamu sogo thunteng
Suwe ora ketemu
Temu pisan atine seneng
Suwe ora jamu
Jamu godhong bunder
Suwe ora ketemu
Temu pisan tambah pinter
Lagu yang satu ini termasuk lagu dolanan ( mainan ) yang biasanya ditunjukan oleh anak-anak. Tapi, orang dewasa juga sering menyanyikannya. Dilihat dari isi dalam lagu tersebut, dijelaskan tentang beberapa sahabat yang sudah lama berpisah tapi sesekali ketemu malah membuat kecewa. Tapi selain itu, di dalam lagu ini juga menunjukan rasa bahagia juga, karena setelah lama tak bertemu dan ketika ketemu sudah tambah pintar.
Pitik Tukung
Aku duwe pitik pitik tukung
Saben dina tak pakani jagung
Petok go petok petok ngendok pitu
Tak ngremake netes telu
Kabeh trondol trondol tapa wulu
Mondol mondol do gawe guyu
Aku duwe pithik cilik wulune Brintik
Cucuk kuning Jengger Abang Tarung mesti menang
Sopo wani karo aku musuh pithikku
Pitik Tukung adalah lagu daerah instimwewa yogyakarta. Lagu yang satu ini adalah salah satu lagu dolanan yang cukup di favoritkan oleh anak-anak yang mana sedang menggambarkan suasana pedesaan yang sangat harmonis dan juga asri.
Kidang Talun
Kidang … Talun
Mangan kacang talun
Mil kethemil mil kethemil
Si kidang mangan lembayung
Tikus… pithi
Due anak siji
Cit cit cuit
Cit cit cuit
Maju perang wani mati
Kidang… Talun
Mangan kacang talun
Mil kethemil mil kethemil
Si kidang mangan lembayung
Gajah… belang
Soko tanah mlembang
Nuk legunuk nuk legunuk
Gedhene meh podho gunung
Lagu dolanan anak-anak ini selain mengenalkan berbagai macam jenis binatang seperti kijang, gajah dan tikus, terdapat pula makana tersirat yang ada dalam lirik lagu kidang talun ini. Lagu ini secara tak langsung memberikan pembelajaran dari orang tua kepada anak-anaknya agar lebih mencintai binantang. Selain itu, lagu ini juga menceritakan tentang kebiasaan masing-masing binatang tersebut tersmasuk juga makna dan bunyi binatang
Itulah sekumpulan lagu daerah Jogja, semoga bisa menambah wawasan kita semua.