Dalam membangun rumah harus memperhatikan Garis Sempadan Bangunan. Di samping mengurangi nilai estetika, rumah yang dibangun melewati batas Garis Sempadan Bangunan dapat mempengaruhi pengguna jalan umum maupun hubungan dengan tetangga.
Tak jarang juga kasus seperti ini menyebabkan bangunan yang melanggar tersebut dibongkar. Secara umum bangunan yang melanggar tersebut juga tidak sesuai dengan Izin Mendirikan Bangunan atau dikenal dengan IMB. Seperti Pembangunan Jalan Tol Solo – Yogyakarta yang mentaati peraturan yang sudah ditetapkan sehingga memiliki IMB.
Perlu diketahui bahwa Garis Sempadan Bangunan ini tidak hanya berhubungan dengan bangunan saja, melainkan juga Garis Sepadan Danau atau Sungai. Nah untuk mengetahui lebih lanjut, yuk terus ikuti penjelasannya di bawah ini.
Penjelasan Apa Itu Garis Sempadan Bangunan, Lengkap dengan Fungsinya
Perlu diketahui bahwa Garis Sempadan Bangunan merupakan garis batas minimal untuk membatasi bangunan serta batas lahan yang dimiliki setiap orang. Sebagai contoh, rel kereta api, batas jaringan tegangan tinggi, batas jalan, batas tepi pantai, batas bangunan rumah dengan tetangga, batas tepi sungai, dan batas taman umum.
Berdasarkan aturan GSB yang telah diatur dalam peraturan daerah setempat bahwa harus ada batas yang memisahkan antara lahan satu dengan lahan lain. Oleh sebab itu ketika Anda ingin membangun rumah dengan luas lahan sesuai Sertifikat Hak Milik, maka Anda harus mempertimbangkan aturan GSB dengan melakukan konsultasi dengan instansi terkait.
Jika Anda melanggar aturan GSB atau Garis Sempadan Bangunan maka tentu bisa saja mendapatkan sanksi hukum. Di samping ancaman hukum pidana, bagi yang melanggar bangunan dapat dibongkar secara paksa maupun disegel. Selain itu pelanggaran terhadap peraturan daerah, dapat dicabut izin membangun bangunannya.
Fungsi Garis Sempadan Bangunan (GSB)
GSB yang sudah ditetapkan memang tidak hanya membuat nilai estetika lingkungan menjadi lebih rapi tetapi juga menjadi batas aman antara bangunan yang Anda miliki dengan area sekitar. Sebagai contoh apabila Anda membangun rumah berada di sekitar pantai, maka aturan GSB sangat berguna agar rumah Anda tetap aman ketika pantai sedang pasang.
Sedangkan jika Anda membangun rumah di dalam pemukiman padat, maka aturan jaga jarak Garis Sempadan Bangunan sangat berguna untuk mengurangi resiko penyebaran api jika terjadi kebakaran akibat korsleting listrik. Dengan mentaati aturan yang ada maka Anda beserta keluarga dan tetangga sekitar akan sama-sama merasakan manfaat positif.
Itulah tadi penjelasan mengenai apa itu Garis Sempadan Bangunan lengkap dengan fungsinya yang wajib untuk Anda ketahui.