Djawanews.com – Salah satu cara mendapat kekayaan secara instan berdasarkan mitos di Indonesia adalah lewat ilmu pesugihan. Bentuk pesugihan pun bermacam-macam, salah satunya adalah melalui Tuyul.
Tuyul adalah makhluk mitologi dari Indonesia yang digambarkan serupa anak kecil yang hanya mengenakan pakaian dalam dengan rambut gundul. Tuyul dimanfaatkan untuk mendatangkan kekayaan secara cepat lantaran setan itu bisa dipelihara dan punya kemampuan mencuri uang tanpa ketahuan.
Tuyul akan mencuri uang yang tersimpan di rumah penduduk yang telah ditargetkan pemiliknya. Yang jadi pertanyaan adalah, mengapa Tuyul yang mengambil uang di bank atau di ATM?
Ada banyak penjelasan yang menjawab pertanyaan tersebut. Dikutip dari berbagai sumber, pada dasarnya Tuyul adalah setan yang sudah ada sejak dulu. Artinya, pengetahuan Tuyul sangat terbatas jika dibanding manusia. Sehingga saat Tuyul menemukan ATM, mereka tidak tahu apa isinya dan bagaimana cara mengambil uang dari mesin canggih tersebut.
Penjelasan lainnya adalah Tuyul tak bisa mengambil uang yang terjepit atau terikat sesuatu seperti dihimpit besi, ditali karet, dan sebagainya. Uang yang diambil setan Tuyul hanya uang yang dalam keadaan bebas atau tak ada benda penahan apapun.
Tuyul juga dipercaya hanya mencuri uang yang jelas kepemilikannya. Mereka juga tak serakah dan hanya mengambil yang seperlunya saja. Karena alasan tersebut Tuyul tak bisa mengambil uang yang dalam jumlah sangat banyak dan yang tak jelas milik siapa.
Seperti wujudnya, Tuyul berperilaku seperti anak-anak. Jadi, saat mereka diminta mencuri uang dari bank atau ATM mereka kemungkinan akan menolaknya dan lebih memilih mengambil yang yang mudah diambil.
Ada banyak mitos lain tentang Tuyul yang jarang diketahui oleh masyarakat umum. Untuk mendapatkan informasi tentang mitos-mitos tersebut, kunjungi situs resmi Pewarta Harian Online Djawanews. Anda juga bisa mengikuti Djawanews melalui akun media sosial Instagram dan melalui aplikasi Babe. Hubungi kami untuk membagikan foto, video, artikel, dan berita lainnya.