Djawanews.com – Tentara Nasional Indonesia (TNI) dikabarkan akan kembali mengikuti kejuaraan menembak antar negara Australian Army Skill At Arms Meeting (AASAM) 2020.
Melansir dari Army.gov.au, AASAM 2020 akan di gelar di Greenbank Training Area, Queensland Tenggara, Australia dari tanggal 13 Maret hingga 3 April 2020.
Prestasi Indonesia di ASSAM Tahun Lalu
Pada tahun lalu, TNI Angkatan Darat menjadi juara umum di ASSAM untuk yang ke-12 kalinya.
Kala itu, Indonesia berhasil menyisihkan 20 negara peserta dan berhasil menggondol 21 emas, 14 perak dan 10 perunggu.
Meski demikian, hasil tersebut masih belum begitu baik ketimbang perolehan medali TNI AD pada 2018, yang saat itu mendapatkan 38 medali emas, 18 perak dan 13 perunggu.
Keberhasilan kontingen Indonesia di ASSAM tahun lalu menunjukkan bahwa kemampuan menembak TNI AD sangat andal.
Tak hanya itu, senjata TNI AD di kompetisi menembak tersebut, dalam hal ini adalah buatan PT Pindad Persero juga sangat luar biasa.
Adapun negara yang menduduki posisi 10 besar di Lomba AASAM 2019 setelah Indonesia yakni Australia, Malaysia, Selandia Baru, Korea, Amerika Serikat, Perancis, Canada, Jepang dan terakhir Vietnam.
Akankah Kontingen TNI AD kembali menjadi juara umum di AASAM 2020 musim ini?