Djawanews.com – COO Bhayangkara Sumardji, mengungkapkan pihaknya kini masih melakukan negosiasi untuk mendatangkan kembali mantan pemain mereka, Anderson Sulles.
Seperti diketahui, pemain bertahan asal Brasil tersebut baru saja mengakhiri kontraknya dengan klub kasta ketiga Negeri Samba, Parana Clube.
"Kami sedang bernegosiasi terkait kemungkinan-kemungkinannya soal dia bisa apa tidak direkrut," kata Sumardji dikutip dari Detik.
Sebelumnya, otoritas Parana Clube mengonfirmasi bahwa Salles resmi meninggalkan klub peserta Campeonato Brasileiro Série C tersebut.
"Bek Anderson Salles sudah tak menjadi bagian tim lagi. Dalam kontrak yang ditandatanganinya, terdapat klausul yang mengatur pelepasan pemain jika ada tawaran dari klub luar negeri," tulis otoritas Parana Clube melalui pengumuman resmi.
"Kami berterima kasih kepada Salles atas profesionalismenya dan berharap dia sukses dalam karier selanjutnya," lanjut pernyataan tersebut.
Selama membela Bhayangkara FC di Liga 1 2019, Anderson Sulles dikenal sebagai pemain bertahan tangguh yang piawai mengeksekusi bola mati.
Dari tujuh gol yang Anderson Sulles persembahkan untuk Bhayangkara FC di Liga 1 2019, mayoritas berasal dari tendangan bebas.
Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.