Djawanews.com – Paris Saint-German bertemu Club Brugge dalam laga perdana Grup A Liga Champions 2021-2022. Bertandang ke markas Club Brugge, Paris Saint-German hanya bisa bermain sama kuat 1-1 dengan tim tuan rumah.
PSG lebih dulu unggul ketika pertandingan baru berjalan 15 menit lewat sepakan first time Andre Herrera. Namun, Club Brugge berhasil menyamakan kedudukan 12 menit setelahnya melalui tendangan Hans Vanaken.
Dalam pertandingan tersebut, Lionel Messi dipercaya Maurico Pochettino tampil sebagai starter. Lionel Messi dipasang menjadi penyerang bersama Kylian Mbappe dan Neymar dengan formasi 4-3-3.
Duel melawan Club Brugge menjadi pertandingan perdana dan istimewa bagi Lionel Messi. Pasalnya, Lionel Messi sedang menjalani debut pertama bersama PSG di ajang Liga Champions.
Meski gagal menggendong PSG meraih kemenangan, Lionel Messi tampil cukup mengesankan. Pemain yang memiliki 6 gelar Ballon d’Or tersebut berhasil melepaskan tiga tembakan ke gawang Club Brugge yang dikawal ketat oleh Simon Mignolet. Catatan tersebut menjadi yang terbanyak dibanding seluruh pemain PSG.
Kendati demikian, tidak ada satu tendangan pun yang berbuah gol dari usaha Lionel Messi. Sebenarnya, Lionel Messi nyaris saja mencetak gol apabila tendangannya tidak membentur mistar gawang. Selain itu, Lionel Messi juga memberikan tiga umpan kunci yang menjadi angka tertinggi di kubu PSG.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.