Djawanews.com – Barcelona kinu tengah diterpa badai cidera di sektor lini serang Blaugrana. Bahkan, kini Barcelona bidik striker FC Basel, Arthur Cabral untuk mengatasi lini serang yang kurang tajam. Sergio Aguero, Ansu Fati, Martin Braitwite, dan Ousmane Dembele dikabarkan sedang menepi dari skuad utama karena mengalami cidera. Sergio Aguero tengah mengalami masalah Aritmia atau masalah denyut jantung. Karena masalah tersebut, Aguero harus absen membela Barcelona selama tiga bulan. Adapun Ansu Fati dan Ousmane Dembele menderita cidera pergelangan kaki. Sementara Martin Braithwite mengalami cedera lutut. Akibat absennya empat pemain tersebut, Xavi Hernande hanya bisa mengandalka Memphis Depay, Luuk de Jong, Yusuf Demir, dan Philippe Coutinho, di barisan penyerang Barca. Untuk mengatasi krisis lini depan, Barcelona mempertimbangkan untuk merekrut striker baru. Striker yang dimaksud adalah Arthur Cabral, pemain FC Basel yang bersinar. Dikabarkan, Barcelona akan meminjam Arthur Cabral hingga akhir musim 2021-2022 dengan opsi pembelian sekitar Rp128 miliar. Striket berusia 23 tahun tersebut masih terikat kontrak dengan FC Basel hingga Juni 2023 mendatang. Adapun Cabral tampil menawan bersama Basel di musim ini. Cabral tercatat telah membukukan 23 gol dan 8 assist dalam 24 pertandingan bersama FC Basel di lintas kompetisi musim ini. Berkat penampilan apiknya tersebut, Cabral membawa Basel menempati peringkat pertama Liga Swiss dengan mengoleksi 26 poin dari 13 pertandingan. Karena performa bermain yang apik tersebut, Barcelona bidik striker gacor FC Basel tersebut. Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews |