Djawanews.com – Persis Solo berhasil meraih hasil posotif dengan meraih kemenangan 2-0 atas AHHA PS Pati dalam laga pembuka Liga 2 Indonesia. Laga tersebut dihelat di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Minggu (26/9).
Dua gol Persis Solo disumbangkan oleh Beto Goncavles (19’) dan Eky Taufik (22’). Pada babak pertama, Persis Solo mendominasi permainan daripada AHHA PS Pati. Sejumlah ancaman dibangun oleh Persis Solo cukup merepotkan barisan pertahanan AHHA PS Pati.
Persis Solo mendapatkan peluang berarti pada menit ke-15 melalui sepakan keras dari Delvin Rumbino. Menyambut bola halauan pemain AHHA PS Pati, Delvin berusaha mengarahkan bola ke gawang lawan. Meski keras, tendangan Delvin Rumbino masih mampu diamankan kiper AHHA PS Pati, Khusnul Wahyu.
Gol yang dinantikan Persis Solo akhirnya datang pada menit ke-19. Arapenta dengan cermat melihat Beto Goncalves bebas dari kawalan ketat pemain langsung memberikan umoan kepada Beto Goncalves. Berdiri di posisi yang tepat, dengan tendangan keras Beto Goncalves merobek jala AHHA PS Pati yang dijaga ketat Khusnul Wahyu.
Selang tiga menit kemudian, Persis Solo berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0. Aksi brilian Eky Taufik di dalam kotak penalti tidak bisa dihentikan oleh AHHA PS Pati FC.
Hingga peluit panjang ditiup, skor 2-0 untuk kemenangan Persis Solo bertahan hingga akhir. AHHA PS Pati FC harus rela dipermalukan Persis Solo di hadapan Atta Halilintar yang menyaksikan laga tersebut. Kemenangan ini menjadi kemenangan Persis Solo perdana di laga pembuka Liga 2 Indonesia.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.