Djawanews.com – Gelaran Liga 1 Indonesia dipastikan akan segera bergulit. PT LIB langsung berkoordinasi dengan PSSI, Satgas COVID-19 Indonesia, Mabes Polri dan Kemenpora untuk membahas gelaran Liga 1 Indonesia.
PT LIB langsung mempersiapkan segala aspek teknis maupun nonteknis untuk memulai kontes sepak bola paling dinanti di Indonesia tersebut. Salah satu yang mulai disiapkan adalah jadwal Liga 1 Indonesia.
Pada jadwal yang dirilis sebelumnya, PT LIB berencana mempertemukan Persija Jakarta dengan PSS Sleman di partai pembuka. Namun, rencana tersebut mengalami perubahan usai mempertimbangkan beberapa hal, salah satunya venue pertandingan.
Untuk pertandingan pada 27 Agustus 2021 nanti, laga Bali United melawan Persik Kediri sebagai partai pembuka. Kick-off dijadwalkan dimulai pada pukul 19.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.
Kedua klub dipilih karena faktor tim pemenang kompetisi pada musim 2019. Bali United berstatus sebagai jawara pada kompetisi musim 2019 lalu, sedangkan Persik Kediri berstatus sebagai tim promosi yang menyandang gelar juara pada Liga 2 di musim yang sama.
Sedangkan untuk laga kedua mempertemukan antara Persipura Jayapura dengan Persita Tangerang di Stadion Pakansari, Bogor pada Sabtu (28/8) pukul 19.00 WIB.
Pertandingan ketiga mempertemukan Bhayangkara FC dengan Persiraja Banda Aceh di Indomilk Arena, Tangerang pada Minggu (29/8) pukul 19.00 WIB.
PT LIB hanya menjadwalkan tiga laga pada pekan ini sesuai dengan arahan pemerintah dalam program pemulihan kondisi dari pandemi COVID-19. selain itu, langkah ini diambil agar Liga 1 Indonesia tetap bisa bergulir meski pun dengan keadaan di tengah pandemi.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.