Djawanews.com – Jude Bellingham merupakan wonderkid yang dimiliki oleh Borussia Dormund. Jude Bellingham sendiri bergabung dengan Borussia Dortmund pada Juli 2020. Kala itu, Borussia Dortmund berhasil mengalahkan Manchestrer United untuk merekrut Jude Bellingham.
Borussia Dortmund berhasil mendapatkan Jude Bellingham dari Birmingham dengan mahar sebesar Rp382 miliar. Kedatangan Jude Bellingham membawa perubahan yang lumayan menjanjikan untuk Borussia Dortmund.
Selain itu, Jude Bellingham menjelma menjadi wonderkid yang menjanjikan. Tak hanya itu, Jude Bellingham langsung menjadi pemain andalan Dortmund di lini tengah. Pemain berusia 18 tahun tersebut telah melakoni 62 laga di semua kompetisi bersama Borussia Dortmund. Jude Bellingham telah menorehkan 7 gol dan 10 assist.
Penampilan apik Jude Bellingham tersebut membuat beberapa klub top Eropa kepincut untuk merekrut gelandang asal Inggris tersebut. Liverpool, Manchester United, dan Real Madrid dikabarkan santer ingin memboyong Bellingham.
Direktur olahraga Dortmund, Michael Zorc turut mengomentari soal situasi Bellingham saat ini. Perkembangan Bellingham di Dortmund masih belum selesai. Zorc menjelaskan bahwa Jude Bellingham masih harus banyak belajar di Dortmund untuk benar-benar menjadi pemain top masa depan.
Borussia Dortmund sendiri sebenarnya masih meminta kepada Jude Bellingham untuk tetap bertahan di Dortmund. Jude Bellingham sendiri telah menatakan akan bertahan di Liga Jerman dan belum ada rencana untuk hijrah ke Liga lainnya. Jude Bellingham dan Haaland adalah aset terbaik yang dimiliki oleh Borussia Dortmund. Kedua pemain tersebut merupakan ujung tombak Dortmud, jadi wajar saja bila kedua peman tersebut banyak diincar klub-klub top Eropa.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.