Djawanews.com – Striker tajam Tottenham Hotspur, Harry Kane sempat menjadi buah bibir hangat sepanjang bursa transfer musim panas 2021. Konon, Harry Kane diberitakan ingin segera meninggalkan Tottenham Hotspur. Tak jua meraih trofi, diprediksi menjadi sebab utama striker Inggris itu mau hengkang.
Manchester City, merupakan satu-satunya tim yang siap meminang Harry Kane pada bursa transfer musim panas 2021. Bahkan, The Citizen telah menawarkan proposal sebesar Rp1,9 triliun untuk jasa seorang Harry Kane. Akan tetapi bos Spurs, Daniel Levy menolak mentah-mentah tawaran yang diajukan Man City.
Kegagalan Harry Kane hengkang dari Spurs nampaknya menjadi gangguan tersendiri dalam segi performa bermain Harry Kane di ajang Liga Inggris 2021-2022. Harry Kane mandul mencetak gol dan assist dalam lima laga beruntun Premier League. Terbaru, Harry Kane gagal mencetak gol kala Tottenham Hotspur dipermalukan Arsenal dalam partai pekan keenam, Minggu (26/9) lalu.
Dalam laga yang digelar di Emirates Stadium tersebut, Spurs harus rela tunduk dari The Gunners dengan skor 1-3 untuk kemenangan Arsenal. Dalam laga tersebut, Harry Kane seperti sudah tidak memiliki semangat bermain bersama Tottenham Hotspur.
Keinginan Harry Kane untuk angkat kaki dari Tottenham Hotspur memang sudah terendus sjak musim kemarin. Di mana Spurs tidak mendapatkan trofi sama sekali dan itu yang membuat dirinya ingin sekali hengkang dari Spurs.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.