Djawanews.com – Egy Maulana Vikri kembali menunjukkan taringnya bersama FK Senica di Liga Slovakia. Kali ini, Egy Maulana Vikri tampil menjadi starter dalam pertandingan ketiga Piala Slovakia saat FK Senica melawan Nafta Gbely.
Egy Maulana Vikri diberi waktu bermain penuh, yakni 90 menit dan dipasang di sisi kiri dalam formasi 4-5-1. Namun, kenyataannya, Egy Maulana Vikri tidak terlalu terpaku di sisi kiri lapangan. Egy justru terlihat banyak muncul di sisi kanan atau koridor tengah lapangan.
Mendapat suplai bola yang lumayan banyak membuat beberapa kali Egy Maulana Vikri mengancam gawang Nafta Gbely. Puncaknya, Egy Maulana Vikri sukses memberikan assist lewat umpan silang akurat pada menit ke-30. Umpan manis Egy Maulana Vikri tersebut langsung disambur Giannis Niarchos dan menghasilkan gol pembuka untuk FK Senica.
Selanjutnya, Egy Maulana Vikri terus membantu rekan-rekan setimnya untuk memperbesar keunggulan dengan beberapa kkali melakukan penetrasi ke daerah bertahan lawan. Sayang, sejumlah peluang Egy Maulana Vikri dan kawan-kawannya masih bisa digagalkan oleh kiper Nafta Gbely, David Gac.
Egy Maulana Vikri mencatatkan dua peluang terbaik, yakni pada babak pertama saat dirinya melepaskan tembakan yang tepat mengarah ke arah gawang lawan. Akan tetapi, tendangan tersebut masih bisa dipatahkan penjaga gawang.
FK Senica baru bisa menambah raihan gol pada menit ke-53, saat Milan Jurdic melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Pada menit ke-70 FK Senica mengunci kemenangan dengan skor 3-0 setelah Giannis Niarchos kembali mencetak gol keduanya dalam laga tersebut.
Bermain full time dan memberikan sumbangan satu assist, membuat nama Egy Maulana Vikri menjadi pemberitaan media lokal Slovakia. Bahkan Egy Maulana Vikri akan terus dipasang menjadi starter dalam pertandingan FK Senica berikutnya.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.