Djawanews.com – Derbi Jatim Persela Vs Persebaya akan digelar pada hari ini, Kamis (21/10) di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Pertandingan ini akan menjadi pertandingan yang sangat penting bagi kedua tim karena akan mempengaruhi posisi mereka di papan klemasen sementara Liga 1 Indonesia.
Terlebih, skuad Laskar Joko Tingkir masih belum aman posisinya mengingat jarak mereka dengan klub di papan bawah hanya terpaut tiga poin saja. Selain itu, pertandingan ini dipastikan akan berlangsung ketat karena dibumbui dengan gengsi sebagai tim terbaik Jawa Timur.
Jabar Sharza, salah satu pemain Persela mengaku telah bersiap jelang laga melawan Persebaya. Pemain yang berasal dari Afghanistan tersebut juga optimis bisa tampil secara maksimal. Dirinya juga sudah berlatih secara aktif untuk pertandingan ini.
Jabar mengaku senang dan nyaman bisa beegabung dan bermain bersama Persela. Selain itu, di lini tengah, dia berpasangan dengan Gian Zola yang menurutnya mereka sudah memiliki ikatan batin yang kuat. Meski mereka baru dua kali bermain bersama, tetapi harapannya mereka bisa menjadi semakin solid.
Terkait dengan lawan mereka, Persebaya Surabaya, Jabar mengaku sudah mendapatkan informasi lebih dulu sebelum bergabung dengan Persela Lamongan. Menurutnya Bajul Ijo adalah tim kuat yang memiliki pendukung yang luar biasa fantastik.
Di laga Derbi Jatim Persela Vs Persebaya nantinya, dua kekuatan tim terbaik Jawa Timur akan dibuktikan di Stadion Maguwoharjo. Siapa yang berhak memegang kendali sebagai satu-satunya tim terkuat di Jawa Timur? Kita tunggu nanti sore!
Ingin tahu informasi mengenai sport lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.