Djawanews.com – Bursa transfer musim panas ini tidak segarang pada tahun sebelumnya, pasalnya klub besar seperti Barcelona terkendala masalah finansial.
Hal itu tidak lepas dari utang dan tagihan gaji yang menumpuk dari para pemain inti Barcelona.
Bahkan, Barcelona tercatat sebagai klub dengan utang sekaligus tagihan gaji tertinggi di Eropa. Oleh karena itu, demi menghemat pengeluaran dan menyelamatkan keuangan mereka, Barcelona berusaha mengambil beberapa upaya.
Sebelumnya, Barcelona berencana untuk memotong gaji seluruh pemain sebanyak 40 persen. Tak hanya itu, Blaugrana juga memberikan potongan gaji khusus kepada Lionel Messi sebesar 50 persen.
Namun, langkah-langkah tersebut nampaknya belum cukup untuk menyelamatkan keuangan klub.
Barcelona kini menggantungkan nasib finansial klub kepada dua pemain mereka, yakni Antoine Griezmann dan Philippe Coutinho. Barcelona baru mencari klub yang mau mengontrak kedua pemain tersebut.
Griezmann dan Coutinho dinilai belum mampu memberikan kontribusi yang cukup untuk Barcelona.
Padahal, harga untuk memboyong kedua pemain tersebut sangat tinggi. Griezmann didatangkan dengan biaya 120 juta euro atau setara dengan Rp2,05 triliun dari Atletico Madrid.
Sementara Coutinho didatangkan dari Liverpool dengan mahar 135 juta euro atau sekitar Rp2,31 triliun. Barcelona bisa menghemat pengeluaran sebesar 116 juta euro (sekitar Rp1,98 triliun) jika berhasil menjual kedua pemain itu.
Hal itu dikarenakan biaya amortisasi Griezmann dengan sisa kontrak tiga tahun mencapai 72 juta euro.
Sementara biaya amortisasi Coutinho yang tinggal dua tahun lagi di Barcelona senilai 44 juta euro.
Dengan demikian, Barcelona tidak perlu mengeluarkan biaya untuk amortisasi kedua pemain tersebut jika berhasil menjualnya.
Namun, upaya Barcelona untuk menjual kedua pemain itu nampaknya akan cukup sulit. Pasalnya, tidak banyak klub yang bisa membayar gaji dan biaya tinggi dari Griezmann dan Coutinho di tengah pandemi COVID-19.
Terlebih lagi, telah mengalami penurunan performa yang signifikan dalam beberapa musim terakhir.
Dengan Barcelona yang sedang mengalami masalah finansial tersebut membuat beberapa klub mendekati Barcelona untuk menawar beberapa pemainnya dengan harga yang murah.
Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.