Djawanews.com – Setelah mengumumkan bahwa kontrak Lionel Messi di Barcelona tidak diperpanjang, kini Blaugrana harus menghadapi era baru tanpa sang legenda tersebut. Kegagalan Barcelona mempertahankan La Pulga di Camp Nou dikarenakan terjegal oleh regulasi Liga Spanyol mengenai keuangan klub dan juga badai finansial yang menerpa tubuh Barcelona itu sendiri. "Meskipun FC Barcelona dan Lionel Messi telah mencapai kesepakatan dan niat yang jelas dari kedua belah pihak untuk menandatangani kontrak baru hari ini, hal ini tidak dapat terjadi karena kendala finansial dan struktural (peraturan Liga Spanyol)," bunyi pernyataan Barcelona soal Messi seperti dikutip dari laman resmi Barcelona. "Akibat situasi ini, Messi tidak akan bertahan di FC Barcelona. Kedua belah pihak sangat menyayangkan keinginan pemain dan klub pada akhirnya tidak akan terpenuhi." "FC Barcelona dengan sepenuh hati mengucapkan terima kasih kepada pemain atas kontribusinya untuk kemajuan klub dan mendoakan yang terbaik untuk masa depan dalam kehidupan pribadi dan profesionalnya," akhir pernyataan itu. Joan Laporta akhirnya buka suara mengenai kepergian Lionel Messi dari Barcelona. Laporta menjelaskan bahwa Barcelona sebenarnya berniat mempertahankan Lionel Messi. Namun karena masalah finansial membuat Barcelona harus melepaskan Lionel Messi begitu saja. Tidak mungkin jika Barcelona menyodorkan tawaran kontrak baru tanpa mengorbankan klubnya sendiri. Sampai pada akhirnya klub raksasa Catalunya harus ikhlas melepas Lionel Messi. Dengan hasil seperti ini, Barcelona akan memulai era baru, yakni era tanpa sang Lionel Messi. Bagi Joan Laporta dan pemain yang lain, Barcelona tanpa Lionel Messi merupakan sesuatu yang sangat kosong. Tetapi ini hanya perlu waktu untuk pemain dan juga official klub beradaptasi bermain tanpa adanya seorang La Pulga. Ingin tahu informasi mengenai sepak bola lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews |