Djawanews.com – Banayk yang menganggap bahagia adalah orang yang tertawa dan tertawa. Sebenarnya apa itu kebahagiaan? Setiap orang memiliki definisi bahagia masing-masing ada yang mendefinisikan harta, barang mewah, kekuasaan. Namun ada juga yang menganggap bahagia adalah banyaj tersenyum dan tertawa.
Tips Mendapat Bahagia dalam Islam
- Kenali Tuhanmu
Segala sesuatu yang ada di bumi berasal dari Allah SWT. Setiap muslim yang meningkatkan pengetahuannya dengan mengenal dan mengetahui sifat-sifat-Nya, maka ia mulai memiliki hubungan yang baik dengan-Nya. Orang-orang seperti itulah yang akhirnya akan membantu seseorang untuk menerima situasi apa pun.
Zikir, berdoa, dan salat menjadi cara setiap muslim untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
- Bersyukur
Memelihara rasa syukur dapat meningkatkan kita dalam melihat apa dan berapa pun rezeki yang didapat. Selain itu juga, memotivasi kita untuk terus beribadah kepada Allah SWT.
Bersyukur merupakan wujud terima kasih seorang hamba kepada Tuhan atas segala nikmat yang telah Ia limpahkan kepada kita. Nikmat yang diberikan-Nya, mulai dari rezeki, badan yang sehat, keluarga yang harmonis, dan lain sebagainya.
- Ikhlas
Ikhlas berarti jernih, bersih, murni, dan suci. Dalam konteks beramal, orang ikhlas adalah orang yang beramal karena Allah semata, menghindari pujian dan perhatian manusia, dan membersihkan amal dari setiap yang mencemarkannya.
Ikhlas dapat dikatakan sebagai wujud pengabdian manusia kepada Allah SWT. Di mana setiap perbuatan yang hanya ditujukan untuk mendapatkan rida Allah tanpa mengharapkan pujian manusia.
- Tawakal
Dalam ajaran Islam, tawakal adalah membebaskan diri dari segala ketergantungan selain Allah dan menyerahkan semua keputusan atas segala sesuatunya hanya kepada Allah SWT.
- Berbuat Baik
Berbuat baik kepada seseorang itu wajib. Terlebih kepada sesama muslim, haruslah berbuat dan menyebarkan kebaikan.
Ketika kita berbuat baik kepada seseorang, maka kebaikan itu akan akan berbalik kepada kita sendiri.
Itu tadi beberapa cara mendapat kebahagiaan dalam islam. Semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai relationship lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.