Djawanews.com – Komunikasi adalah salah satu hal penting yang harus selalu dipertahankan dalam hubungan. Komunikasi yang buruk dapat memunculkan masalah-masalah yang ada dalam hubungan asmara. Lalu apa saja tanda-tanda hubunganmu memiliki komunikasi yang buruk? Cekidot!
Tanda Komunikasi yang Buruk dalam Hubungan
- Sering Berbohong
Kalau kamu menginginkan hubungan yang sehat, kamu harus membangun kepercayaan bersama pasanganmu. Tentu saja, hal itu akan terasa sulit jika kamu ataupun pacarmu memiliki kebiasaan untuk tidak jujur, tidak peduli seberapa besar atau kecil kebohongannya.
Berbohong, meski itu hanya sekedar white lie, menunjukkan bahwa dia mungkin tidak selalu jujur terhadapmu. Entah kebohongan apalagi yang akan ia katakan padamu di lain hari.
- Tidak Terbuka
Kalau kamu ingin hubunganmu bisa bertahan dari segala kesulitan dan masalah yang muncul, kamu dan pacarmu harus bisa berbicara secara terbuka tentang perasaan dan kekhawatiran masing-masing. Tidak ada salahnya bagimu atau dia untuk menanyakan apa yang kalian butuhkan selama pacaran. Jika pasanganmu tidak terbuka kepadamu, atau kamu merasa tidak bisa terbuka dengannya, itu bisa menjadi tanda bahwa dia bukan pasangan yang tepat untukmu.
Pada dasarnya, kalau kalian tidak terbuka satu sama lain untuk menyelesaikan permasalahan yang terjadi, tidak mungkin bagimu dan juga pacarmu untuk menjadi lebih dekat dan memahami satu sama lain.
- Mengungkit Masa Lalu
Jika kalian sudah pacaran cukup lama, pasti kamu dan dia punya banyak kenangan mengenai sebuah pertengkaran. Tapi, jika kamu atau pasanganmu selalu membahas hal itu ketika kalian berdua sedang berdebat, itu artinya hubungan kalian tidak termasuk dalam hubungan yang sehat. Kenapa? Karena hubungan yang sehat tidak dibangun dengan hati yang mendendam.
Apa yang terjadi di masa lalu harusnya tetap di masa lalu, kalian hanya bisa mengambil pelajaran darinya agar tidak terjadi kesalahan yang sama di masa yang akan datang. Hal ini termasuk red flags dalam suatu hubungan jika pasanganmu melemparkan semua kesalahan di masa lalu dan mengungkitnya tiap kali kalian bertengkar.
Jika kamu ingin hubungan kalian berdua bisa awet, kamu dan juga pacarmu harus bisa berpikiran terbuka dan bersedia bekerja sama untuk membuat komunikasi menjadi lebih baik lagi, dan langkah pertama yang bisa kamu ambil adalah mengakui dan mencoba menghentikan kebiasaan buruk yang menghalangi kamu ataupun doi untuk berkomunikasi dengan cara yang sehat. Setelah kamu dan pasangan memiliki pemahaman yang sama tentang cara berkomunikasi secara efektif, maka bisa dipastikan, tidak ada rintangan yang tidak bisa kalian berdua atasi bersama.
Itu tadi beberapa tanda hubunganmu memiliki komunikasi yang buruk. Segera perbaiki jika ada salah satu tanda tersebut di hubunganmu.
Ingin tahu informasi mengenai relationship lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.