Kabar duka datang dari sektor property Tanah Air. Tokoh senior properti Ir. Ciputra atau Tjie Tjin Hoan meninggal dunia pada Rabu (27/11) diusia ke-88 tahun.
Pendiri sekaligus pemilik Ciputra Group ini meninggal di Singapura pada pukul 01.05 waktu setempat. Kabar meninggalnya Ciputra dibenarkan oleh Direktur Ciputra Development, Tulus Santoso.
“Ya benar,” tuturnya.
Deretan Bisnis Ciputra
Ciputra yang lahir di Parigi, Sulawesi Tengah pada 1931 itu adalah seorang arsitek yang kemudian dikenal sebagai pendiri pengusaha properti terkemuka di Indonesia dan perusahaannya menjadi salah satu grup properti terbesar di negera ini dengan proyek tersebar di 33 kota di Tanah Air. Selain property, masih ada banyak lagi bisnis milik Ciputra. Apa saja?
1. Bisnis Real Estate/Sektor Properti
Ciputra telah hadir di hampir seluruh wilayah Indonesia, mulai dari Sumatera hingga Papua dan bahkan merambah hingga ke luar negeri.
2. Bisnis Kesehatan
Untuk kesehatan, Ciputra telah mengembangkan setidaknya empat rumah sakit, diantaranya Ciputra Hospital CitraGarden City, Ciputra Medical Center, Ciputra Hospital Tengerang dan Ciputra SMG Eye Clinic (CSEC).
3. Bisnis Media dan Telekomunikasi
Ciputra juga mengembangkan bisnis di sektor media dan telekomunikasi. Perusahaan media yang ada di bawah naungan Ciputra antara lain Bintang, Aura, Home, dan Teen. Sedangkan jaringan telekomunikasi berada di bawah Ciptakomm yang fokus di jaringan optic.
4. Bisnis Asuransi dan Broker
Untuk sektor asuransi, ciputra memiliki Ciptura Life. Perusahaan ini anak perusahaan dari PT Ciputra International dan PT Tunas Andalan Pratama, yang memperoleh izin usaha asuransi jiwa dari OJK pada 16 Desember 2016 dan mulai memberikan perlindungan asuransi kepada pelanggan pada 1 Februari 2017. Sedangkan untuk bisnis Broker, Ciputra memiliki Century 21.
“Seorang entreprenerur adalah seseorang yang inovatif dan mampu mewujudkan cita-cita kreatifnya, oleh karena itu seorang entrepreneur akan mengubah padang ilalang jadi kota baru, pembuangan sampah menjadi resort yang indium, kawasan kumuh menjadi pencakar langit tempat ribuan orang yang bekerja. Entrepreneur mengubah kotoran dan rongkosan menjadi emas.” Itulah sepenggal kalimat bijak yang pernah diucapkan oleh Ir. Ciputra sebelum meninggal dunia.