Djawanews.com – Terkait dengan strategi agar ekonomi Indonesia maju di tahun 2021, Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menjelaskan jika hal tersebut terkait dengan penanganan Covid-19.
“Ada satu kondisi prasyarat yaitu vaksinasi dan disiplin protokol COVID-19,” jelas Perry dilansir dari Antara (3/12). Menurutnya, vaksinasi dan disiplin protokol kesehatan adalah hal yang sangat penting.
Menurut Perry, jika kesehatan baik maka ekonomi juga akan membaik, kemudian akan berdampak pada sektor keuangan.
“Kami menyambut baik pemerintah yang telah memesan dan akan memulai vaksinasi dalam waktu dekat. BI ikut mendanai vaksin tersebut melalui burden sharing dalam APBN 2020,” jelasnya.
Selain itu, Perry juga menjelaskan lima kebijakan yang dapat memperkuat pemulihan ekonomi nasional yaitu membuka bertahap sektor produktif, percepatan realisasi stimulus fiskal, kredit perbankan, stimulus moneter, dan percepatan digitalisasi ekonomi.
Selain strategi memajukan ekonomi ala Gubernur BI, simak perkembangan dunia bisnis dari dalam dan luar negeri selengkapnya hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.