CEO Amazon Jeff Bezos tak lagi menduduki posisi sebagai orang terkaya di dunia. Harta kekayaan Bezos merosot setelah ia membaginya dengan mantan istri, pasca keduanya resmi bercerai.
Selain itu, laba bersih Amazon yang anjlok sebesar 29 persen juga ikut menyedot kekayaan Jeff Bezos. Kini, harta kekayaan pria berkepala plontos tersebut ditaksir sekitar 108 miliar dolar Amerika Serikat.
Tahta orang terkaya di dunia diambil oleh Bill Gates
Anjloknya harta kekayaan Jeff Bezos membuat daftar orang paling kaya di dunia harus di rombak.
Berdasarkan laporan Bloomberg Billonaires Index, posisi orang paling tajir di dunia saat ini dipegang oleh pendiri Microsoft Bill Gates.
Adapun jumlah kekayaan bersih Gates ditaksir mencapai 110 miliar dolar AS atau senilai Rp 1.540 triliun (dengan asumsi 1 dolar AS dibanderol Rp 14 ribu).
Ini merupakan pertama kalinya bagi Bill Gates menempati posisi teratas dalam daftar orang paling kaya sedunia dalam lebih dari dua tahun terakhir.
Asal tau saja, sejak Januari 2019, saham Microsoft telah berhasil melonjak hingga 48 persen. Kondisi inilah yang membuat rekening Gates semakin gendut. Keberhasilan Gates ditambah lagi dengan keberhasilan Microsoft mengalahkan Amazon dalam perebutan kontrak cloud-computing senilai 10 miliar dolar AS dari Pentagon.
Tempo hari, Bill Gates juga mengomentari rencana penarikan pajak kekayaan bagi perusahan teknologi yang akan diajukan sejumlah politisi dari Demokrat, salah satunya adalah Elizabeth Warren.
Ia mengungkapkan sudah menyetor pajak lebih dari 10 miliar dolar AS dan tidak keberatan jika harus membayar pajak sebesar 20 miliar dolar AS.
Secara lebih rinci, berikut daftar orang terkaya di dunia versi Bloomberg Billionaries Index:
- Bill Gates (110 miliar dolar AS).
- Jeff Bezos (108 miliar dolar AS).
- Bernard Arnault (103 miliar dolar AS).
- Warren Buffet (86,6 miliar dolar AS).
- Marck Zuckerberg (74,5 miliar dolar AS).
- Amancio Ortega (67,6 miliar dolar AS).
- Lary Page (64,3 mliar dolar AS).
- Sergey Brin (62,4 miliar dolar AS).
- Charles Koch (61,7 miliar dolar AS).
- Julia Flesher Koch (61,7 miliar dolar AS).