Djawanews.com – Perusahaan lampu dari Amerika Serikat, PT CDS Asia atau Alpan Lighting, merelokasi perusahaannya dari China ke Jawa Tengah. Perusahaan tersebut akan mengoperasikan pabriknya yang ada di Kawasan Industri Wijayaksuma (KIW) Kota Semarang pada tahun ini.
Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jateng, Sujarwanto Dwiatmoko, mengatakan bahwa perusahaan yang memindahkan pabriknya ke Jateng telah mendunia.
“Perusahaan ini menggarap lampu bertenaga surya. Berbagai macam lampu, di taman, di jalan- jalan,” katanya yang dikutip dari Tribun Jateng, Rabu (19/8/2020).
Selain itu Sujarwanto sudah meminta kepada pihak perusahaan agar memprioritaskan pekerja lokal dalam mengembangkan perusahaan tersebut, baik saat pembangunan maupun saat operasional.
Sujarwanto mengklaim bahwa usulannya disambut baik oleh perusahaan tersebut. Perseroan juga berjanji akan merekrut warga lokal untuk menempati posisi top management.
“Mereka mau transfer knowledge kepada warga lokal. Mau mendidik anak- anak untuk bisa dijadikan top management di perusahaan itu,” katanya.
Alpan juga disebut memiliki rencana melakukan ekspansi atau pengembangan ke Kawasan Industri Terpadu (KIT) di Batang. Perusahaan juga telah melakukan peninjauan ke kawasan tersebut.
Selain perusahaan lampu dari Amerika itu, sudah banyak investasi yang masuk ke Jateng seperti pembangkit listrik tenaga uap (PLTU), pabrik semen, pengolahan sampah, dan sebagainya. Diharapkan investasi yang masuk mampu memperbaiki perekonomian Jawa Tengah.