Djawanews.com – PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (Garudafood) merupakan perusahaan camilan yang identik dengan produk kacang kulitnya. Namun dalam rangka go international, Garudafood akan mengenalkan produk barunya, tapi bukan kacang.
Garuda O’Corn adalah produk inovasi baru camilan dari Garudafood yang merupakan inovasi terbaru mereka. Sebelumnya, perusahaan tersebut telah sukses mengembangkan kolaborasi dengan mitra global melalui produk merek Bugles.
"Hal ini sejalan dengan strategi bisnis dan pertumbuhan Garudafood ke depan yaitu dengan terus melakukan terobosan-terobosan baru dalam meningkatkan penjualan baik melalui jalur distribusi, segmen, dan pangsa pasar yang baru. Kami optimis peluncuran produk baru yang inovatif ini akan sukses," ternag Direktur Marketing Garudafood Ferry Haryanto, (6/10).
Ferry menjelaskan jika berbagai produk camilan unik yang ada pertama kali di Indonesia tersebut dapat diterima oleh konsumen, khususnya bagi golongan muda hingga dewasa.
"Ini menjadi milestone baru bagi Garudafood terutama di tengah kondisi pandemi yang masih berlangsung di mana Garuda Potato dan Garuda O’Corn merupakan produk pertama dari extend brand Garuda ke kategori non peanut," jelasnya.
Selain itu, Ferry menjelaskan jika Garudafood selalu terbuka untuk melakukan kolaborasi usaha dengan berbagai pihak. Perlu diketahui, sebelumnya Perlu telah menjalin kerja sama dengan merek global di antaranya Barry Callebaut (2016), Falcon (2019) dan Hormel Foods Asia Pacific (2019 - selai Skippy).
Selain produk baru Garudafood, simak perkembangan dunia bisnis dari dalam dan luar negeri selengkapnya hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.