Belajar investasi saham bisa melalu berbagai media yang tersedia secara online maupun offline.
Investasi bisa jadi alternatif lain bagi Anda yang ingin mendapat keuntungan finansial. Namun untuk melakukannya, Anda harus mempersiapkan berbagai hal. Anda juga dianjurkan untuk belajar investasi saham.
Belajar saham sebelum terjun dalam dunia investasi saham dapat membantu Anda memaksimalkan keuntungan. Meskipun Anda bisa belajar saham sambil melakukan investasi saham melalu berbagai sumber, namun beberapa sumber justru bisa menjadikan Anda kesulitan di tengah jalan.
Belajar investasi saham bisa diperoleh dari beberapa sumber
Ada berbagai sumber yang mampu mempermudah proses belajar saham. Beberapa sumber yang sebaiknya Anda coba adalah sebagai berikut.
- Sekolah Pasar Modal Bursa Efek Indonesia (BEI)
Bagi Anda yang sedang belajar investasi saham, Bursa Efek Indonesia (BEI) menyediakan sekolah pasar modal. Sekolah ini dinilai banyak membantu para investor pemula yang ingin belajar tentang saham. Para pengajar yang ada di Sekolah Pasar Modal BEI juga profesional. Mereka ahli di bidangnya.
Anda bisa memilih level jika ingin belajar saham melalui kelas BEI, level 1 dan level 2. Level 1 diperuntukkan kepada masyarakat yang sama sekali belum mengerti sekaligus belum menjadi investor saham. Level 2 diperuntukkan kepada masyarakat yang telah jadi investor.
- Buku Investasi Saham
Siapa bilang praktik lebih penting dari teori? Di dunia saham, praktik maupun teori harus berimbang. Salah satu jalan belajar saham bisa melalui buku. Belajar saham dari buku dapat memberikan pengetahuan yang kokoh.
Warren Buffett, Bapak Saham Dunia, menjadi investor saham sukses tidak lepas dari buku yang ia baca. Ada beberapa buku saham yang sempat disinggung Buffet. Beberapa buku tersebut misalnya, The Intelligent Investor, dan Security Analysis karya Benjamin Graham. Ada pula yang berjudul Common Stocks and Uncommon Profits karya Philip Fisher, Business Adventures: Twelve Classic Tales from the World of Wall Street karya John Brooks.
- Website Finansial
Dalam belajar saham, Anda juga bisa menyerap berbagai pengetahuan lewat online yang berupa artikel, atau apapun di internet. Dalam belajar investasi saham sendiri, ada banyak website finansial yang dapat menjadi asupan pengetahuan untuk Anda. Mulai dari Investopedia, Yahoo! Finance, The Motley Fool, Wall Street Journal, MSN Money, hingga Seeking Alpha.
- Aplikasi Belajar Saham
Selain dari berbagai website, Anda juga bisa belajar saham melalui beberapa aplikasi belajar saham yang tersedia. Ada banyak aplikasi yang dapat membantu Anda mengenal seluk-beluk dunia investasi saham. Beberapa aplikasi tersebut misalnya, Investmate.
Aplikasi Investmate dibuat memang dengan tujuan mengedukasi masyarakat yang ingin belajar investasi saham. Aplikasi ini juga tersedia dengan mode offline, sehingga Anda tidak perlu bingung belajar saat tidak terkoneksi dengan internet.