Jakarta, (09/01/2020) – Setelah China melakukan klaim perairan Natuna, kini Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut menyiagakan kapal perangnya untuk menjaga wilayah itu. Kekayaan alam Natuna dan kedaulatan negara adalah alasan kuat Indonesia tetap mempertahankan wilayah itu.
Kendati hubungan China dan Indonesia kini telah melunak, penjagaan perairan dan udara oleh TNI masih disiagakan di Natuna. Wilayah yang menjadi bagian dari Provinsi Kepulauan Riau tersebut tidak heran jika kerap menjadi sengketa, tidak lain karena Natuna kaya akan sumber daya alam.
Apa Saja Kekayaan Alam Natuna?
Sikap pemerintah China pekan lalu, setidaknya menjadi ”warning” bagi Indonesia untuk menjaga kedaulatan wilayahnya. Hal tersebut tidak terlepas dari potensi alam Natuna sendiri yang menggiurkan.
Apa saja potensi dan kekayaan alam dari wilayah yang digadang-gadang menjadi provinsi sendiri tersebut? Berikut ini telah Djawanews rangkum.
1. Potensi Ikan di Natuna
Dilansir dari CNBC Indonesia, Deputi I Kemenko Kemaritiman dan Investasi Purbaya Yudhi Sadewa menyatakan jika di Perairan Natuna yang diklaim China memiliki potensi ikan sebanyak 500 ribu ton per tahunnya.
Besarnya potensi ikan di Natuna membuat banyak nelayan-nelayan dari negara lain kerap tertangkap mencuri ikan di sana. Selain China, nelayan-nelayan dari Vietnam juga kerap datang ke perairan tersebut.
2. Menyimpan Sumber Migas
Selain kaya akan Ikan, wilayah perairan Natuna juga menyimpan potensi besar akan minyak dan gas (migas). Hal tersebut diketahui setelah Pertamina menyatakan kesiapannya untuk mengelola sumber daya di Blok East Natuna.
Sebagaimana dicatat dari Kata Data, Direktur Hulu Pertamina Dharmawan H Samsu telah menyatakan siap mengelola kawasan tersebut agar meningkatnya produksi migas. Blok East Natuna sendiri memiliki potensi cadangan migas sebanyak 46 triliun kaki kubik.
3. Natuna Menyimpan Potensi Wisata
Jika selama ini wilayah di Kepulauan Riau yang diketahui menyimpang potensi wisata alam adalah Anambas, maka Natuna juga tidak kalah sebagai surganya alam. Namun, lantaran akses menuju wilayah Natuna yang masih susah, membuat potensi tersebut tidak tergarap secara maksimal.
Beberapa potensi wisata yang menarik di Natuna di antaranya Kepulauan Batu, diving, snorkling, dan juga aneka biota laut yang masih terjaga kelestariannya. Namun belum ada investor yang menggarap serius kekayaan alam Natuna tersebut.