Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Bisnis
2020: Kenaikan Tarif Tol, Siap-Siap Hindari Ruas-Ruas Ini

2020: Kenaikan Tarif Tol, Siap-Siap Hindari Ruas-Ruas Ini

Mulyanto Nugroho
Mulyanto Nugroho 07 Januari 2020 at 09:38am

Tarif ruas tol dijadwalkan akan naik di sepanjang tahun 2020. Kenaikan tarif disesuaikan dengan peningkatan fasilitas dan pelayanan masing-masing ruas tol.

Hal tersebut sesuai dengan ketetapan yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2004 tentang Jalan yakni pengelola tol diberikan kesempatan untuk mengajukan penyesuaian tarif setiap dua tahun sekali.

Dilansir dari Detik.com, tol yang naik tahun ini adalah tol yang terakhir mengalami penyesuaian tarif pada 2018. Termasuk di dalamnya tol-tol yang baru beroperasi pada tahun 2018.

Peningkatan Fasilitas = Naiknya Tarif

Pengajuan kenaikan tarif tol oleh pengelola sebelumnya harus memenuhi evaluasi standar pelayanan minimum (SPM) yang ditetapkan Kementerian PUPR.

SPM sendiri meliputi kondisi jalan tol, kecepatan tempuh rata-rata, aksesibilitas, keselamatan, unit pertolongan, dan lain sebagainya. Kesemuanya diatur di dalam Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 16/PRT/M/2014.

Setiap tahun pemerintah bersama kementerian PU selalu berusaha meningkatkan infrastruktur terutama jalan tol. Berdasarkan ketentuan di atas maka bisa dipastikan ruas-ruas yang telah mengalami perbaikan atau peningkatan jumlah fasilitas akan mengalami kenaikan tarif di tahun 2020 ini.

Ruas-ruas Tol yang Diprediksi Naik

Tarif Tol

Kenaikan tarif disesuaikan peningkatan fasilitas yang diberikan (mediaindonesia.com)

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sedang melakukan penyesuaian tarif tol 10 ruas. Dilansir dari Liputan6.com, Danang Parikesit selaku Kepala BPJT (Badan Pengelola Jalan Tol) masih menunggu konfirmasi kenaikan tarif tol di 10 ruas tersebut dari hasil pengecekan akhir bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Danang menyebutkan bahwa 5 dari 10 ruas tol kini sudah memasuki proses akhir. Antara lain Tol Cawang-Tomang-Pluit, Tol Ujung Pandang Tahap I, Tol Bali Mandara, Tol Pondok Aren-Serpong, dan Tol Gempol-Pandaan Tahap I.

Sedangkan Tol Tangerang-Merak dan Tol Pasir Koja-Soreang sedang dalam proses permintaan persetujuan unit kerja Eselon I di Kementerian PUPR. Dan 3 ruas sisanya dalam proses berita acara penyesuaian tarif tol. Tiga tol tersebut yaitu Tol Palikanci, Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa (Belmera) dan Tol Surabaya-Gempol.


Baca Juga:
  • Pemerintah Berkesempatan Menurunkan Harga BBM
  • Harga BBM Turun, Hoaks atau Fakta?
  • Kado 2020: Harga BBM Turun, Ini Daftar Harganya

Selain 10 tol di atas puluhan tol lain juga diprediksi akan mengalami kenaikan tarif tahun ini. Berikut Djawanews merangkum dari beberapa sumber ruas-ruas jalan tol yang juga diprediksi naik sepanjang tahun 2020.

  1. Jakarta-Cikampek
  2. Bogor Ring Road seksi I dan IIa (Sentul Selatan-Kedung Badak
  3. Bogor Ring Road Seksi B (Kedung Badak-Yasmin)
  4. Semarang-Solo seksi I (Semarang-Ungaran) dan seksi II (Ungaran-Bawen)
  5. Cinere-Jagorawi seksi I (SS Jagorawi-SS Raya Bogor)
  6. Palembang-Indralaya seksi II dan III
  7. Gempol-Pasuruan seksi 3 (Pasuruan-Grati)
  8. Surabaya-Gresik
  9. Solo-Ngawi
  10. Ngawi-Kertosono
  11. Cawang – Tomang – Pluit
  12. Bali – Mandara
  13. SS Waru – Bandara Juanda
  14. Bakauheni-Terbanggi Besar
  15. Ujung Pandang Tahap I
  16. Gempol-Pasuruan seksi II (Rembang-Pasuruan)
  17. Gempol – Pandaan Tahap I
  18. Pondok Aren – Serpong
  19. Tangerang – Merak
  20. Depok-Antasari seksi I (Antasari-Brigif)
  21. Pejagan-Pemalang seksi 3 dan 4
  22. Belmera
  23. Solo-Ngawi Segmen SS Sragen-Ngawi
  24. Palikanci
  25. Pemalang-Batang Segmen Sewaka-SS Pemalang
  26. Semarang-Solo seksi 4 dan 5 (Salatiga-Kartasura)
  27. Ciawi-Sukabumi seksi 1 (Ciawi-Cigombong)
  28. Surabaya – Gempol
  29. Ngawi-Kertosono segmen Wilangan-Kertosono
  30. Kertosono-Mojokerto seksi 4
Bagikan:
#BASUKI HADIMULJONO#BISNIS#bpjt#DANANG PARIKESIT#KEMENTRIAN PUPR#Tarif Tol

Berita Terkait

    Pemerintah Batasi Promo Gratis Ongkir Belanja Online Maksimal 3 Kali Sebulan
    Bisnis

    Pemerintah Batasi Promo Gratis Ongkir Belanja Online Maksimal 3 Kali Sebulan

    Djawanews.com – Fitur gratis ongkos kirim (ongkir) yang bisa dibilang menjadi daya tarik utama belanja online kini dibatasi pemerintah. Berdasarkan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika (Permenkominfo) Nomor 8 ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Sri Mulyani Pastikan Efisiensi Anggaran Berlanjut dalam APBN 2026
    Bisnis

    Sri Mulyani Pastikan Efisiensi Anggaran Berlanjut dalam APBN 2026

    MS Hadi 21 May 2025 09:00
  • Penjelasan Rosan Roeslani soal Investasi LG Korea Selatan di Indonesia
    Bisnis

    Penjelasan Rosan Roeslani soal Investasi LG Korea Selatan di Indonesia

    MS Hadi 24 Apr 2025 12:03
  • Harga Tiket Mulai Rp20.000, Ini Daftar Kereta Api Bersubsidi dan Rutenya
    Bisnis

    Harga Tiket Mulai Rp20.000, Ini Daftar Kereta Api Bersubsidi dan Rutenya

    Djawanews.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) memberikan subsidi harga tiket untuk sejumlah kereta api dengan rute tertentu. Lewat program subsidi ini, masyarakat dapat menikmati perjalanan kereta ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Sri Mulyani Pastikan APBN Tetap Terkendali Meski Defisit Rp104,2 Triliun
    Bisnis

    Sri Mulyani Pastikan APBN Tetap Terkendali Meski Defisit Rp104,2 Triliun

    MS Hadi 11 Apr 2025 11:12
  • Penurunan Tajam IHSG, Sri Mulyani Minta BUMN Jaga Kinerja
    Bisnis

    Penurunan Tajam IHSG, Sri Mulyani Minta BUMN Jaga Kinerja

    MS Hadi 19 Mar 2025 13:00

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Sri Mulyani Pastikan Efisiensi Anggaran Berlanjut dalam APBN 2026
Bisnis

1

Sri Mulyani Pastikan Efisiensi Anggaran Berlanjut dalam APBN 2026

Pemerintah Batasi Promo Gratis Ongkir Belanja Online Maksimal 3 Kali Sebulan
Bisnis

2

Pemerintah Batasi Promo Gratis Ongkir Belanja Online Maksimal 3 Kali Sebulan

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up