Djawanews.com – Presiden China Xi Jinping terlihat berdebat dengan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau di sela-sela penyelenggaraan KTT G20 di Bali, Rabu 16 November. Video yang merekam momen tersebut pun viral di media sosial Twitter.
Dikutip dari situs India Today, Xi Jinping tampak kesal dan memarahi Trudeau lantaran pembicaraan keduanya pada Selasa (15/11) telah bocor ke jurnalis Kanada.
Dalam video itu, Xi nampak berbicara melalui penerjemahnya dan mengatakan bocornya pembicaraan antara trudeau itu sangat tidak pantas.
"Semua yang kita putuskan telah bocor ke media, itu sangat tidak pantas. Dan itu bukan cara bagaimana perbincangan itu dilakukan," tegas Xi Jinping.
Trudeau pun membalas jika hal bocornya pembicaraan itu merupakan salah satu bukti keterbukaan di Kanada.
"Di kanada kami percaya terhadap kebebasan dalam berdialog dan terbuka. Dan kami akan terus melakukannya," kata Trudeau.
"Kita akan terus bekerja sama secara konstruktif. Tapi akan ada hal yang tidak kita setujui satu sama lain," tambah PM Kanada.
Sambil menyodorkan tangan untuk berjabatan, Xi Jinping mengatakan "Mari kita coptakan kondisinya dulu,"
Presiden China itu pun langsung tersenyum kecil dan berbalik arah.
Sementara Trudeau tak membalas senyum Xi Jinping dan langsung meninggalkan ruangan.