Djawanews.com – Isu adanya tsunami di Pantai Selatan Jawa menjadi perbincangan hangat beberapa waktu ini. Terkait dengan hal tersebut, Geolog Universitas Gadjah Mada (UGM), Dr Gayatri Indah Marliyani memberikan penjelasan.
Gayatri mengimbau agar masyarakat tidak perlu paik lantaran apa yang dipaparkan peneliti masih dalam tahap skenario dan bukan prediksi. Kendati demikian, dirinya menekankan perlunya mitigasi.
“Mitigasi juga perlu dilakukan dengan maksimal seperti jaringan jalan di sepanjang pantai selatan Jawa yang kebanyakan jalan besar searah dengan pantai,” jelas Gayatri dilansir dari KR, (29/9). “Maka semestinya ada alur evakuasi berupa jalan yang menjauhi pantai atau menuju area yang tinggi.”
Jalur tersebut menurut Gayatri memungkinkan untuk menjadi jalur evakuasi masyarakat saat terjadi gempa dan tsunami, terutama pada area area padat penduduk atau ramai aktifitas manusia.
Selanjutnya, bagi masyarakat yang berada jauh dari pantai lebih dari 20 kilometer atau pada daerah dengan ketinggian lebih dari 30 meter dari permukaan laut, juga diminta tidak khawatir karena menurut Gayatri tsunami tidak akan mencapai area tersebut.
Selain itu, Gayatri mengaku jika riset-riset terkait dengan prediksi gempa bumi mulai berkembang dengan lebih serius lantaran munculnya berbagai pendekatan. Meskipun dari beberapa metode yang ada masih memiliki beberapa keterbatasan.
“Meski begitu studi tentang prediksi gempa bumi ini layak untuk terus dilakukan, sebab jika berhasil akan memberikan kemaslahatan sangat besar bagi kehidupan manusia,” terangnya.
Terakhir, Gayatri menekankan adanya peran serta dari pemerintah terkait dengan pembelajaran mitigasi di bangku-bangku sekolah.
“Penting bagi pemerintah antara lain memasukkan materi kebencanaan dalam kurikulum pendidikan dasar hingga menengah atas, menyusun protokol penanggulangan bencana mulai di tingkat keluarga hingga masyarakat, dan mendukung riset-riset yang terkait dengan kebencanaan,” imbuhnya.
Selain skenario tsunami di Pantai Selatan Jawa, simak berita menarik dari berbagai daerah lainnya di Nusantara hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.