Palangka Raya, (19/12/2019) – Pagi ini Adian Napitupulu kolaps saat menempuh perjalanan dinas dari Jakarta menuju Palanka Raya. Setibanya di Palangka Raya, Adian langsung mendapatkan perawatan medis di RSUD Doris Sylvanus.
Perjalanan dinas Adian merupakan tugas atau kunjungan kerja (kunker) DPR Komisi I. Dilansir dari Detik, berdasarkan penuturan Syaifullah Tamliha Anggota Komisi I yang juga mengikuti perjalanan dinas, menjelaskan jika Adian kolaps di tengah-tengah penerbangan.
Adian Napitupulu Kolaps di Pesawat
Rombongan Komisi I DPR tersebut diketahui berangkat dari Jakarta ke Palangka Raya sekitar pukul 05.10 WIB. Berdasarkan kesaksian Syaifullah, Adian mengalami kolaps sekitar 30 menit pesawat mengudara.
Ketika di dalam pesawat Adian duduk berada pada barisan belakang, kemudian ketika kolaps langsung mendapatkan bantuan medis dari dokter dan dibantu pernapasan oksigen.
“Dia (Adian) di belakang. Untung ada dokter itu, salah seorang tenaga medis. Kayaknya bisa diinfus kemudian dikasih oksigen, dipasang oksigen dan pesawat mempercepat kecepatannya sehingga…. Diumumkan (dipercepat),” kata Syaifullah.
Adian Ditolong Penumpang Dokter
Anggota Komisi I DPR lainnya, Rudianto Tjen menyatakan jika Adian mengalami kolaps dalam perjalanan udara, dan beruntung ada seorang dokter yang merupakan penumpang memberikan pertolongan medis padanya.
Rudianto menyatakan jika saat ini Adian sedang mendapatkan perawatan di RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya. Dirinya juga menyatakan jika Adian hanya mengalami kelelahan.
Dilansir dari Tribun, Rudianto secara terang-terangan menepis dugaan serangan jantung Adian, “Bukan jantung, hanya lemas kelelahan, mungkin kurang tidur karena take off jam 5.40 WIB,” ujarnya.
Rudianto juga menyatakan jika kondisi Adian saat ini sudah membaik. Dirinya juga menjelaskan jika kondisi Adian tidak kritis, hal tersebut didasari dari rekam medik yang dikeluarkan rumah sakit. Kendati demikian, saat ini para Anggota Komisi I DPR sedang menunggu arahan dari dokter, terkait dengan langkah medis yang harus dilakukan ke depannya.
Staf Adian di DPR, Musyafaur Rahman, ketika mengetahui kabar Adian Kolaps menyatakan akan langsung menyusul ke Palaka Raya. Tempo.co memberitakan jika Rahman akan membawa pulang Adian kembali ke Jakarta sekitar sore nanti.
Adian yang pernah digadang-gadang menjadi menteri, sebelumnya memang dikabarkan jika sudah memasang ring 5 buah di jantungnya. Apakah Adian Napitupulu Kolaps gara-gara jantungnya? Kita doakan, saja semoga cepat sembuh…