Djawanews.com – Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengunjungi kediaman sekaligus rumah duka ibunda CEO CT Corp Chairul Tanjung, Hj Halimah di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/1). Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu melayat jenazah Hj Halimah yang meninggal dunia tadi pagi.
SBY tiba di rumah duka sekitar pukul 12.24 WIB. SBY langsung masuk ke dalam rumah duka. SBY sempat menyapa awak media dan menjawab tentang kondisi kesehatannya. Dilansir CNNIndonesia.com.
“Assalamualaikum, apa kabar semuanya? [Sehat, Pak?] Alhamdulillah sehat," ujar SBY sembari melambaikan tangan dan berjalan masuk ke rumah duka.
SBY tampak hadir dengan memakai kemeja batik cokelat dan berkopiah hitam.
Selain SBY, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan sejumlah tokoh juga melayat di rumah duka. Ma'ruf tampak hadir dengan memakai kemeja batik cokelat berlengan panjang, berkopiah hitam, dan mengenakan masker.
Tampak Staf Khusus Wapres Masduki Baidlowi juga turut mendampingi. Tampak hadir juga mantan gubernur DKI Sutiyoso yang lebih dulu datang.
Ibunda Chairul Tanjung, Halimah, meninggal dunia pagi tadi, pukul 08.52 WIB. Rencananya jenazah Ibu Halimah akan dimakamkan di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.
"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un, Allahummagh fir laha war hamha wa'afihi wa'fu anha. Telah wafat Ibu Hj. HALIMAH binti AMIH, Ibunda Bapak Chairul Tanjung," ujar CEO detiknetwork, Abdul Aziz.
Sosok Ibu Halimah sangat berpengaruh bagi Chairul Tanjung. Ibu Halimah sempat menggadaikan kain halus milik keluarga untuk membiayai kuliah Chairul Tanjung di Fakultas Kedokteran Gigi UI. Cerita itu tertuang dalam buku 'Chairul Tanjung Si Anak Singkong'.