Djawanews.com – Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengatakan mantan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menjadi salah satu yang diprioritaskan partai berlambang banteng untuk diusung pada Pilkada DKI Jakarta 2024.
"Menjadi salah satu nama yang kemudian kita coba masukkan dalam salah satu calon," ujar Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 2 Juli.
Selain Andika, Puan mengungkapkan, semua nama yang beredar dalam bursa cagub Jakarta juga masuk dalam radar PDIP untuk dipertimbangkan bersama parpol lain.
"Kita cek dulu bagaimana penerimaan di lapangan, kemudian bisa diterima partai lain, tentu saja, komunikasi tetap kita upayakan dengan semua partai yang ada," ungkapnya.
Puan pun mengakui, partainya menugaskan Ketua DPP PDIP Said Abdullah untuk berkomunikasi dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) terkait kerjasama dalam Pilkada 2024. Khususnya untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Timur.
"Kita memang menugaskan beberapa orang untuk bertemu dan tetap menjalin komunikasi dengan semua ketum yang ada," kata Puan.
Kendati demikian, Ketua DPR itu enggan memastikan apakah nama cagub sudah dibawa dalam pembahasan kedua parpol atau belum.
"Bisa ya, bisa nggak, yang pasti komunikasi tetap dilakukan," pungkas Puan.