Djawanews.com – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memulai rangkaian acara SOLIDARITAS FESTIVAL (SODA FEST) di Jogjakarta. Turut hadir pula dalam acara tersebut, Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesha.
“SODA FEST ini adalah acara konsolidasi internal DPP PSI dengan para pengurus tingkat daerah yang bertujuan menguatkan barisan. Termasuk para pengurus tingkat DPD, DPW dan DPC terkait arahan strategi pemenangan di Pemilu 2024,” kata Ketua DPW PSI DIJ, Kamaruddin di lokasi acara, Tegal Sari, Sleman, Sabtu 27 Mei lalu.
Kamarudin mengatakan, SODA FEST juga merupakan kegiatan sosialisasi PSI ke publik yang akan berlangsung di tujuh kota di Pulau Jawa dan dimulai di Jogja.
Dalam rangkaian acara, SODA FEST melibatkan kader partai, dan warga sekitar, sebab PSI ingin mengokohkan barisan dan memastikan persiapan dalam menyambut Pemilu 2024.
“ini adalah cerminan dari komitmen PSI untuk terus bergerak maju bersama masyarakat, untuk membawa perubahan positif, dan mencapai kemenangan yang diharapkan,” ujar Kamar.
Salah satu kegiatan yang diadakan dalam acara ini adalah Kembulan, yaitu para kader PSI berpartisipasi dalam kegiatan memasak dan makan bersama. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan Pojok Harapan. Pada Pojok Harapan, para kader PSI menyampaikan semangat dan harapan mereka dalam menyambut Pemilu 2024.
“Melalui kegiatan ini, insya Allah, tercipta hubungan yang lebih akrab di antara para kader, serta memperkuat kebersamaan dalam menghadapi kerja-kerja politik,” tutur Kamar.
Kamar juga mengatakan, untuk memberikan hiburan tak terlupakan, pada puncak acara SODA FEST dibuka dengan penampilan Kuda Lumping yang melibatkan langsung Giring.
Pada kesempatan itu, Giring turut mengajak seluruh masyarakat untuk joget bersama dalam penampilan Kuda Lumping, demi menciptakan suasana kebersamaan, keakraban, dan semangat yang luar biasa.
Dan pada kesempatan tersebut, Giring Ganesha menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh panitia Sodafest Jogja yang telah menggelar berbagai kegiatan unik dan menarik sekaligus ada nilai nilai kebersamaan.
"Terimakasih semua, kepada warga Jogja, yang disini, ini adalah kejutan, ya teman-teman, dan mudah-mudahan ini menjadi pertama dari sejumlah kota seperti Jakarta, Semarang, Bandung dan kota-kota lain," jelasnya.