Djawanews.com – Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono sempat membanggakan pembangunan infrastruktur era Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Dia mengatakan banyak infrastruktur yang dibangun era SBY.
Hal itu disampaikan AHY dalam Rapimnas Demokrat di JCC, Jakarta Pusat, Kamis (15/9). AHY menyebut banyak yang menyinggung tak ada pembangunan infrastruktur era SBY. "Ada yang mengatakan misal, zaman dulu nggak ada pembangunan infrastruktur. Nyatanya banyak," kata AHY dalam sambutannya. AHY lantas menyinggung pihak yang hanya 'gunting pita'
Dia mengatakan pembangunan di era SBY dilakukan dengan perencanaan hingga eksekusinya. Menurutnya, proyek-proyek infrastruktur itu juga banyak yang baru selesai setelah SBY tak lagi menjabat sehingga proses peresmiannya tak dilakukan SBY.
"Yang kedua, direncanakan, dipersiapkan, dialokasikan anggarannya dan dimulai dibangun sehingga banyak yang tinggal dan sudah 70 persen bahkan tinggal 90 persen tinggal gunting pita. Setahun gunting pita kira-kira masuk akal nggak?" jelas AHY.
"Ya kita nggak perlu juga diapresiasi tapi jangan mengatakan, 'Ini kehebatan kita, satu tahun gunting pita'," sambungnya.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.