Djawanews.com – Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan akan menghadiri acara "Townhall Meeting Danantara bersama BUMN" pada hari ini, Senin, 28 April. Acara ini akan digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, pada pukul 15.00 WIB.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana mengatakan acara tersebut bertujuan mempererat sinergi antara Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara) dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), serta Grup Usaha BUMN.
"Acara ini bertujuan untuk mempererat sinergi antara Danantara dengan BUMN dan Grup Usaha BUMN, dalam rangka penguatan ekosistem investasi nasional," kata Yusuf dalam keterangannya seperti dikutip ANTARA.
Kolaborasi yang dijalin dalam acara ini diharapkan dapat memperkuat ekosistem investasi nasional, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia yang berkelanjutan.
Danantara, yang merupakan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara, resmi diluncurkan oleh Presiden Prabowo Subianto pada Senin, 24 Februari, di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.
Danantara dibentuk sebagai sovereign wealth fund Indonesia yang bertugas mengelola aset negara dengan total nilai lebih dari 900 miliar dolar AS.
Pada tahap awal operasionalnya, Danantara diproyeksikan akan mengelola dana sebesar 20 miliar dolar AS, dengan tujuan untuk memperkuat ekosistem investasi dan mendukung pertumbuhan ekonomi jangka panjang Indonesia.