Djawanews.com – Presiden terpilih, Prabowo Subianto menegaskan rakyat menuntut para pemimpin bersatu membangun bangsa. Menurut Prabowo, bersatu tidak harus menjadi koalisi, tetapi juga bisa dilakukan dengan berada di luar pemerintahan.
"Ini tuntutan rakyat kita harus bersatu, kita harus rukun, bersatu itu ada dalam pemerintahan atau di luar pemerintahan. Kita bersama-sama berjuang untuk rakyat Indonesia," ujar Prabowo dalam sambutannya seusai ditetapkan oleh KPU sebagai presiden terpilih di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.
Ia mengajak semua berjuang untuk secepat-cepatnya membawa kebaikan dan peningkatan untuk rakyat.
"Tidak boleh ada rakyat kita, anak-anak kita yang tertinggal dan tidak menikmati hasil kemerdekaan," ucap Prabowo.
Pada kesempatan itu, Prabowo juga mengajak pasangan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD, serta partai pengusung untuk bersatu membangun bangsa. Menurut Prabowo, pemilu sudah selesai, sehingga sudah saat berkolaborasi mewujudkan Indonesia maju.
"Jadi saya ingin menyampaikan bahwa pertandingan selesai. Pertandingan yang sangat penting, kontestasi yang sangat penting, karena ini yang diminta rakyat. Rakyat membutuhkan pilihan. Namun, setelah ini, rakyat menuntut bahwa semua unsur pimpinan harus bekerja sama, harus kolaborasi untuk membawa kebaikan, untuk membawa kesejahteraan, dan untuk membawa kemakmuran," pungkas Prabowo.