Djawanews.com – Kendati BPPTKG telah merubah potensi maupun daerah bencana Gunung Merapi ke sisi barat daya, Lurah desa Glagaharjo Suroto belum berupaya memulangkan para pengunsi Gunung Merapi yang menempati pos pengungsian di balai desa setempat.
"Terkait dengan Gunung Merapi ini, oke enggak ada masalah kalau misalnya dari BPPTKG seperti itu [merubah potensi maupun daerah bahaya Gunung Merapi],” jelas Suroto dikutip dari Harian Jogja.
“Kami di pemerintah desa itu menunggu keputusan dari Pemkab Sleman, karena sampai hari ini juga belum ada surat apa-apa, kaitannya dengan wacana pengungsi bisa pulang lagi atau gimana, kita belum menerima surat," lanjutnya.
Ia pun tidak menampik, adanya ratusan pengungsi yang bersikukuh pulang ke kediaman masing-masing. Namun Suroto lebih lanjut meminta warga kelompok rentan agar tetap bertahan demi mencegah risiko terburuk.
"Kami pantau terus ya, kalau yang naik itu ada kelompok rentan, ya kami minta untuk tetap bertahan di barak pengungsian, karena saya gak ingin ada risiko di kemudian hari," jelas Suroto.
Simak terus perkembangan Gunung Merapi. Untuk mengetahui ragam perkembangan peristiwa regional, nasional dan mancanegara terupdate, ikuti terus rubrik Berita Hari ini di warta harian Djawanews. Selain itu, untuk mendapatkan update lebih cepat, ikuti juga akun Instagram @djawanews.