Djawanews.com – Pengacara kondang Hotman Paris memutuskan bergabung dalam Dewan Pengacara Nasional (DPN) Indonesia setelah keluar dari Peradi (Perhimpunan Advokat Indonesia).
Hotman Paris memilih masuk DPN karena kerap diminta jadi pengajar Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA).
Namun, mundurnya Hotman Paris dari Peradi menjadi polemik. Bahkan, Otto Hasibuan menjabat sebagai Ketua Peradi menyenggol Hotman Paris. Kabarnya, Otto Hasibuan menyebut Hotman Paris sebagai pengacara yang gila harta.
Sebab, Otto Hasibuan sempat menyindir pengacara yang suka pamer kekayaan dimedia sosial. Mengetahui tudingan itu, Otto Hasibuan akhirnya buka suara. Ia mengaku tak pernah menyinggung Hotman Paris.
"Itu perasaan dia kan," ujar Otto Hasibuan, dikutip dari KH Infotainment.
Maka dari itu, Otto Hasibuan meminta Hotman Paris agar tak terbawa perasaan. Menurutnya, jika Hotman Paris tak merasa bersalah, seharusnya tidak ada yang perlu dipermasalahkan.
"Ya jangan baper dong. Kalau dia nggak merasa bersalah kan nggak masalah," katanya.
Hotman Paris membagikan video di Instagram dan menyebut nama Otto Hasibuan. Otto mengaku tak masalah namanya dibawa-bawa dalam konten.
"Fine-fine ajalah, kalau dia suka dengan itu ya nggak papa kan santai-santai aja, kalau dia senang buat saya nggak masalah," paparnya.
Otto Hasibuan juga menanggapi soal tudingan numpang tenar yang filontarkan oleh Hotman Paris. Otto menegaskan tak pernah numpang tenar atau panjat sosial alias pansos dari Hotman Paris. Ia juga heran mengapa Hotman Paris menyerangnya secara pribadi.
"Loh saya numpang beken kenapa? yang memulai siapa sih, nggak papa lah suka-suka dia," ucapnya.
"Saya sih juga heran kenapa dia nyerang saya pribadi, cuma kalau saya layani nanti jadi panjang, konten dia jadi hebat pula kan," lanjutnya.