Oeang Repoeblik Indonesia adalah simbol perlawanan terhadap penindasan dan penjajahan.
Oeang Repoeblik Indonesia atau disingkat dengan ORI merupakan mata uang pertama Indonesia setelah merdeka. ORI resmi beredar di masyarakat pada 30 Oktober 1946.
Secara fisik, ORI Pertama adalah uang kertas dengan nominal satu sen dan bergambar muka keris terhunus dan gambar belakang teks UUD 1945. ORI mengakhiri masa uang Jepang dan uang Javasche Bank.
ORI muncul dalam beberapa seri, Seri pertama yang dicetak oleh Percetakan Canisius, Seri ORI II (terbit di Yogyakarta 1 Januari 1947), Seri ORI III (Yogyakarta pada 26 Juli 1947), Seri ORI Baru (Yogyakarta pada 17 Agustus 1949), dan Seri Republik Indonesia Serikat (RIS) yang terbit di Jakarta pada 1 Januari 1950.
Oeang Repoeblik Indonesia Singkat dan Penuh Perjuangan
Peredaran ORI diawali dengan Keputusan Menteri Keuangan pada tanggal 29 Oktober 1946, dan mulai diberlakukan 30 Oktober 1946 pada pukul 00.00. Undang-Undang tanggal 1 Oktober 1946 menetapkan penerbitan ORI.
Wakil Presiden Mohammad Hatta pada 29 Oktober 1946, memberikan pidato melalui Radio Republik Indonesia (RRI) Yogyakarta terkait penerbitan ORI. Hatta pada waktu itu menggelorakan semangat bangsa Indonesia sebagai negara berdaulat dengan diterbitkannya mata uang ORI. Berikut ini kutipan pidatonya.
“Besok tanggal 30 Oktober 1946 adalah suatu hari yang mengandung sejarah bagi tanah air kita. Rakyat kita menghadapi penghidupan baru. Besok mulai beredar Oeang Republik Indonesia sebagai satu-satunya alat pembayaran yang sah. Mulai pukul 12 tengah malam nanti, uang Jepang yang selama ini beredar sebagai uang yang sah, tidak laku lagi. Beserta uang Jepang itu ikut pula tidak laku uang Javasche Bank. Dengan ini, tutuplah suatu masa dalam sejarah keuangan Republik Indonesia. Masa yang penuh dengan penderitaan dan kesukaran bagi rakyat kita. Uang sendiri itu adalah tanda kemerdekaan Negara”
Peredaran ORI memang tidak berlangsung lama, namun keberadaannya sangat diterima masyarakat Republik Indonesia, karena melalui produk uang yang mandiri adalah simbol perlawanan terhadap penjajah.
Salah satu alasan ORI dicetak di luar Jakarta adalah kondisi genting Jakarta pada tahun 1946, hal tersebut yang membuat ORI dicetak di Yogyakarta, Surakarta, dan Malang.
Sebagai negara yang baru saja merdeka, membuat uang bukanlah perkara mudah. Desain dan bahan-bahan induk (master) seperti negatif kaca pada pembuatan ORI pertama dipercayakan kepada percetakan Balai Pustaka Jakarta.
Abdulsalam dan Soerono merupakan pelukis yang membuat desain ORI. Proses pencetakan ORI sendiri dilakukan di Percetakan Republik Indonesia, Salemba, Jakarta yang berada di bawah Kementerian Penerangan.
Proses pencetakan Oeang Repoeblik Indonesia dikerjakan setiap harinya mulai dari jam 7 pagi sampai jam 10 malam. Kemudian mulai Mei 1946 proses pencetakan ORI pindah ke daerah-daerah di luar Jakarta.