Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Mulan Jameela Jadi Anggota DPR, Kapasitasnya Diragukan

Mulan Jameela Jadi Anggota DPR, Kapasitasnya Diragukan

Usman Mahendra
Usman Mahendra 09 Oktober 2019 at 04:09am

Penyanyi senior Indonesia, Mulan Jameela menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024. Kabar tersebut mendapat berbagai reaksi, salah satunya adalah keraguan masyarakat atas kapasitas Mulan sebagai anggota DPR.

Bukan hal yang baru lagi, seorang selebritis mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI. Salah satunya adalah mantan penyanyi sekaligus istri Ahmad Dhani, Mulan Jameela. Mulan resmi menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024 per tanggal 1 Oktober 2019. Ditetapkannya Mulan sebagai anggota DPR RI menambah daftar panjang selebritis yang masuk dalam jabatan publik.

Pendidikan Mulan Jameela Dipertanyakan

Ditetapkannya Mulan Jameela menjadi anggota DPR ternyata tidak melalui proses yang sebentar. Bahkan, Mulan sempat mendapat julukan Perekor (perebut kursi orang) oleh nitizen karena dianggap merebut jatah kursi salah satu kader Gerindra.

Belum selesai sorotan masyarakat atas Mulan Jameela, kini penyanyi yang sempat menjadi teman duet Maia Estianty tersebut kembali mendapat sorotan. Kali ini masyarakat mempertanyakan kapasitas Mulan Jameela sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat yang akan mewakili suara rakyat selama lima tahun ke depan.

Kapasitas Mulan Jameela dipertanyakan bukan tanpa sebab. Keraguan tersebut didasari pada jenjang pendidikan yang dimiliki Mulan Jameela. Tidak hanya riwayat pendidikan Mulan Jameela, di dalam situs resmi DPR RI, beberapa informasi terkait Mulan Jameela bahkan tidak ditemukan.

Biodata Mulan Jameela yang tercantum dalam website KPU (kpu.go.id)

Prestasi dan Riwayat Pekerjaan Mulan Jameela Tak Dicantumkan

Mulai dari riwayat pendidikan, riwayat pekerjaan, riwayat organisasi, riwayat pergerakan, dan terakhir riwayat penghargaan yang dimiliki Mulan tak ditemukan. Hal ini yang kemudian menimbulkan keraguan publik terhadap kapasitas Mulan Jameela.

Terkait riwayat pendidikan Mulan Jameela, banyak pemberitaan yang mengatakan bahwa pendidikan terkahir yang ditempuh Mulan adalah SMA/Sederajat. Informasi ini juga tercantum dalam situs resmi KPU di kpu.go.id.

Selain riwayat pendidikan Mulan, masyarakat juga mempertanyakan motivasi Mulan yang tertulis dalam situs resmi KPU. Dalam kolom motivasi, Mulan menuliskan “2019 Prabowo Presiden”.

Tanggapan Riwayat Pendidikan Mulan Jameela

Ada berbagai tanggapan yang datang dari masyarakat terkait riwayat pendidikan Mulan. Tanggapan juga datang dari rekan sesama artis, yakni Once Mekel. Once merupakan mantan personil grup band Dewa 19 bersama Ahmad Dhani, suami Mulan Jameela. Dilansir dari Kumparan, Once mengatakan tidak ada larangan bagi seorang DPR RI dengan modal ijazah SMA.

“Saya orangnya begini, jangan melarang apa yang tidak dilarang dan jangan membolehkan apa yang dilarang,” kata Once yang diambil dari website Kumparan, Selasa (8/10).

Once juga berpendapat, titel seseorang hanya bersifat relatif. Seseorang dengan titel yang mengagumkan, belum tentu benar-benar berkualitas. Penyanyi tembang Dealova itu juga berharap, ke depannya ada mekanisme yang lebih baik terkait penyeleksian anggota DPR RI.

Selain Mulan Jameela, sebanyak 13 artis lain juga terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024. Artis tersebut yaitu Eko Patrio, Desy Ratnasari, Dede Yusuf, Tommy Kurniawan, Primus Yustisio, Rieke Diah Pitaloka, Arzeti Bilbina, Krisdayanti, Rano Karno, Nurul Arifin, Farhan, Rachel Maryam, dan Nico Siahaan.

Bagikan:
#AHMAD DHANI#ANGGOTA DPR TERBARU#berita hari ini#DPR RI 2019#MULAN JAMEELA#MULAN JAMEELA DPR#PENDIDIKAN MULAN JAMEELA

Berita Terkait

    2.800 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Perayaan Juara Persib
    Berita Hari Ini

    2.800 Personel Gabungan Disiagakan Amankan Perayaan Juara Persib

    Djawanews.com – Polrestabes Bandung mengerahkan 2.800 personel gabungan untuk mengamankan pawai kemenangan Persib Bandung di ajang BRI Liga 1 2024/2025. Kegiatan pengamanan akan berlangsung pada 24 hingga 25 Mei 2025, mencakup pengawalan laga ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Jokowi Penuhi Panggilan Klarifikasi soal Tuduhan Ijazah Palsu di Bareskrim Polri
    Berita Hari Ini

    Jokowi Penuhi Panggilan Klarifikasi soal Tuduhan Ijazah Palsu di Bareskrim Polri

    MS Hadi 20 May 2025 12:05
  • Budi Arie Bantah Tudingan Aliran Uang Judi Online: Itu Narasi Jahat yang Menyerang Harkat dan Martabat Saya!
    Berita Hari Ini

    Budi Arie Bantah Tudingan Aliran Uang Judi Online: Itu Narasi Jahat yang Menyerang Harkat dan Martabat Saya!

    MS Hadi 20 May 2025 11:02
  • Ketua KPU Usul Pilkada Didanai APBN, Ini Alasannya
    Berita Hari Ini

    Ketua KPU Usul Pilkada Didanai APBN, Ini Alasannya

    Djawanews.com – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mochammad Afifuddin mengusulkan agar anggaran penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) ke depannya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Pemprov DKI Pastikan 3.159 Hewan Kurban di Jakarta Bebas Antraks dan PMK
    Berita Hari Ini

    Pemprov DKI Pastikan 3.159 Hewan Kurban di Jakarta Bebas Antraks dan PMK

    MS Hadi 20 May 2025 09:03
  • Program Makan Bergizi Gratis di Ponorogo Dihentikan Sementara
    Berita Hari Ini

    Program Makan Bergizi Gratis di Ponorogo Dihentikan Sementara

    MS Hadi 20 May 2025 08:19

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Disdik DKI Larang Pungutan Biaya Wisuda di Sekolah, Berlaku untuk Semua Jenjang
Berita Hari Ini

1

Disdik DKI Larang Pungutan Biaya Wisuda di Sekolah, Berlaku untuk Semua Jenjang

DPRD Usulkan Pemprov DKI Denda Orangtua yang Anaknya Bolos Sekolah atau Tawuran
Berita Hari Ini

2

DPRD Usulkan Pemprov DKI Denda Orangtua yang Anaknya Bolos Sekolah atau Tawuran

Donald Trump Sepakati Penjualan Senjata Rp2.353 Triliun ke Arab Saudi, Terbesar dalam Sejarah AS
Berita Hari Ini

3

Donald Trump Sepakati Penjualan Senjata Rp2.353 Triliun ke Arab Saudi, Terbesar dalam Sejarah AS

Kepala PPATK Ungkap 3,8 Juta dari 8,8 Juta Penjudi Online Tercatat sebagai Pengutang
Berita Hari Ini

4

Kepala PPATK Ungkap 3,8 Juta dari 8,8 Juta Penjudi Online Tercatat sebagai Pengutang

Pemkab Sukamara Gratiskan Seragam Sekolah dari SD hingga SMA
Berita Hari Ini

5

Pemkab Sukamara Gratiskan Seragam Sekolah dari SD hingga SMA

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up