Djawanews.com – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan deteksi dini kanker masuk ke dalam program skrining kesehatan nasional. Nantinya, pemerintah akan memfasilitasi setiap puskesmas untuk memiliki fasilitas skrining awal penyakit kanker.
"Deteksi dini kanker ini masuk ke program skriningnya Presiden Prabowo," kata Budi Gunadi Sadikin saat membuka 3'rd Soeradji International Conference di Solo, Jawa Tengah, dikutip dari Antara, Sabtu 23 November.
Ia mengatakan upaya ini penting dilakukan mengingat kesadaran masyarakat terhadap ancaman penyakit kanker masih rendah.
"Setiap kali saya datang ke rumah sakit, kanker sudah lanjut. Fatality rate yang tinggi kemungkinan wafatnya tinggi, menunjukkan tingkat kesadaran rendah," katanya.
Dengan melakukan deteksi dini di puskesmas, maka pengobatan dapat dilakukan lebih maksimal. Oleh karena itu, ia ingin melihat sejauh mana kesiapan puskesmas di daerah terkait pelayanan skrining dini tersebut.
"Saya mau lihat puskesmas terkait kesiapan mereka, alat periksa darah kita bisa lihat darah di pasien sehingga kalau ada indikasi kanker ini kita bisa ketahui," katanya.