Djawanews.com – Dua pekan pasca wabah virus Corona merebak, tim radiologi dari Radiological Society of North America mempublikasikan penampakan paru-paru pasien yang terinfeksi virus Corona COVID-19.
Dalam foto hasil rontgen tersebut, tampak paru-paru yang terinfeksi virus corona COVID-19 memiliki ciri-ciri berupa bercak putih yang disebut ground glass opacity. Sementara paru-paru normal seharusnya berwarna hitam.
Bercak atau flek berwarna putih tersebut merupakan cairan yang tak hanya ditemukan pada pasien virus Corona COVID-19. Fenomena serupa juga ditemukan pada pasien SARS (Severe Acute Respiratory Syndrome) dan MERS (Middle East Repiratory Syndrome) meski pasien COVID-19 memiliki pola flek yang lebih langka.
Ciri-ciri orang yang terinfeksi virus Corona COVID-19
Dari hasil analisis tersebut, tim radiologi Radiological Society of North America menyimpulkan tiga ciri mendasar individu yang didiagnosis terjangkit virus Corona, yaitu demam dan batuk, memiliki bercak putih “ground glass opacity” di kedua paru dan punya riwayat berhubungan dengan seseorang dari Wuhan, China.