Djawanews.com – Pada Selasa (17/11/2020) malam hingga Rabu dini hari sejumlah kecelakaan terjadi di Kota Semarang, Jawa Tengah. Dua kecelakaan merupakan kecelakaan tunggal. Satu kecelakaan berupa tergulingnya truk (H 9592 K) bermuatan sapi di Jalan Majapahit. Satu kecelakaan lain dialami mobil Ayla (H 8869 RG) yang juga terguling di persimpangan Kaliwiru Jatingaleh.
Dua kecelakaan tersebut terjadi saat hujan mengguyur Kota Semarang. Kecelakaan yang dialami oleh truk sapi sempat menyebabkan arus lalu lintas dari arah Pedurungan ke Simpanglima tersendat.
“Sapinya ikut terjatuh lalu diamankan di pinggir jalan,” ungkap Riko, salah satu saksi mata.
Penyebab dari kecelakaan truk sapi tersebut belum diketahui. Sementara, kecelakaan di persimpangan Kaliwiru terjadi saat jalan lengang.
“Saya dari Ungaran mau pulang ke arah Kedungmundu, jalan juga pelan. Sampai Kaliwiru tiba-tiba ban kanan seperti oleng dan menabrak median jalan. Setelah itu terasa seperti memantul-mantul kemudian terguling,” terang Didik, pengemudi mobil yang mengalami kecelakaan di persimpangan Kaliwiru.
Kecelakaan lain yang terjadi melibatkan dua kendaraan yang berlawanan arah di Jalan S. Parman, Gajahmungkur. Dua kendaraan tersebut adalah Sienta (L 1310 XO) dan Avanza (H 9484 HP). Pengemudi mobil Sienta sempat melarikan diri dengan berlari, namun kemudian tertangkap dan diamankan di Polsek Gajahmungkur.
Dapatkan berita terkini lain, baik lokal, nasional, maupun mancanegara, di rubrik berita hari ini Warta Harian Nasional Djawanews. Selain itu, ikuti pula Instagram @djawanescom agar tak ketinggalan info-info unik dan menarik yang lain.