Djawanews.com – Pelabuhan Celukan Bawang Bali memiliki prospek yang cukup menarik ke depannya. Jika gerbang masuk Bali sebelumnya melalui Bandara Internasional Ngurah Rai Denpasar serta Pelabuhan Gilimanuk, ke depannya Pelabuhan Celukan Bawang akan ramai.
Pelabuhan Celukan Bawang dapat menjadi alternatif pintu masuk ke Bali. Hal tersebut lantaran di pelabuhan tersebut mulai banyaknya kapal pesiar yang bersandar yang mengantarkan para wisatawan.
Selain itu, keberadaan Pelabuhan Celukan Bawang juga berperan vital dalam memajukan sektor pariwisata dan ekonomi di wilayah Bali Bagian Utara. Selain itu, juga dapat meningkatkan popularitas tempat wisata di Bali Utara.
Di daerah Pelabuhan Celukan Bawang, para wisatawan dapat dengan mudah mengakses Unesco Global Geopark yang ada di Kintamani. Tidak hanya itu, anggur dan produk wine di Singaraja juga akan sangat menarik para wisatawan.
Sementara itu, di Buleleng para wisatawan dan pelancong juga dapat menikmati berbagai wisata yang ditawarkan di sana. Diharapkan setelah pandemi Covid-19, Pelabuhan Celukan Bawang akan ramai kembali dibarengi dengan pembangunan di Bali Utara yang kian menampakan wujud.
Selain potensi Pelabuhan Celukan Bawang Bali, simak berita menarik dari berbagai daerah lainnya di Nusantara hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.