Djawanews.com – Di Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali, tingkat kesembuhan pasien covid-19 sangat tinggi, yaitu mencapai 92,86%. Tingkat kemunculan kasus baru per hari juga mulai melandai. Per Senin (16/11/2020), didapatkan lima pasien sembuh dan 4 kasus baru positif corona. Selain itu, Satgas Penanganan Covid-19 Buleleng juga mendapatkan bantuan alat pelindung diri (APD) dari PLTU Bali, yaitu PT General Energi PLTU Celukan Bawang.
Terkait 5 orang yang sembuh, masing-masing berasal dari Kecamatan Banjar (3 orang), Kecamatan Buleleng (1 orang), dan Kecamatan Seririt (1 orang). Kemudian, penambahan kasus berasal dari Kecamatan Sawan (2 orang), Kecamatan Busungbiu (1 orang), dan Kecamatan Seririt (1 orang).
”Walaupun trend kesembuhan terus meningkat, hendaknya semangat kita untuk menerapkan prokes (protokol kesehatan) covid-19 jangan turun. Patuhi dan laksanakan! Semoga kita semua dalam keadaan sehat,” ungkap I Ketut Suweca, Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Buleleng.
- Tidak Hanya Indonesia yang Alami Lonjakan Drastis Kasus COVID-19, 5 Negera Ini Juga Alami Hal Serupa
- Masyarakat Badui Nol Kasus COVID-19 Mirip Kota Kecil Gunnison saat Flu Spanyol Menghantam Dunia
- Komunitas Relawan COVID-19 Yogyakarta Menyerah: Berita Lonjakan Kasus Hanyalah Puncak Gunung Es dari Fakta Sebenarnya
Sebelumnya, Satgas telah menerima bantuan berupa APD dari PT General Energi PLTU Celukan Bawang. Bantuan kesehatan tersebut berupa masker (70.000), masker N95 (6.000), kacamata goggles (2.500), dan baju hazmat (300).
Selain info mengenai kasus covid-19 dan APD dari PLTU Bali, dapatkan informasi terkini dan menarik lain dengan mengikuti Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik, jangan lupa ikuti Instagram @djawanescom.